Jarang Diketahui, Ini 5 Kelebihan Earphone Kabel Dibanding Produk Wireless

Candra Kartiko | Diana Retnasari
Jarang Diketahui, Ini 5 Kelebihan Earphone Kabel Dibanding Produk Wireless
Earphone kabel (Pixabay/472301)

Saat ini berbagai produk wireless sangat populer dan digemari oleh masyarakat karena dinilai lebih praktis dan tidak bikin ribet dengan untaian kabel yang sering bikin frustasi. Produk wireless yang dimaksud juga termasuk earphone.

Earphone tanpa kabel dianggap lebih mudah untuk digunakan karena tinggal dihubungkan lewat Bluetooth. Hal inilah yang kemudian menggeser popularitas produk earphone kabel karena posisinya tergantikan dengan produk wireless tersebut.

Namun siapa sangka, ternyata earphone kabel memiliki berbagai kelebihan yang jarang disadari oleh penggunanya. Earphone kabel punya keunggulan di berbagai hal jika dibandingkan dengan earphone tanpa kabel.

BACA JUGA: Kamu Pelajar Bahasa Asing? Lakukan 6 Aktivitas Ini untuk Improve Kemampuan

Berikut ini 5 keuntungan penggunaan kabel dibanding produk sejenis yang bisa digunakan tanpa kabel penghubung.

1. Harga lebih murah

Tidak bisa disangkal, harga earphone kabel memang jauh lebih murah dibandingkan dengan wireless earphone. Harga tersebut tak lepas dari tingkat kecanggihan dari fitur yang tersedia.

Seperti yang kita tahu, semakin canggih suatu produk maka harga jualnya juga semakin tinggi karena biaya produksi dari produk tersebut juga besar.

2. Awet dan tidak gampang rusak

Earphone kabel dinilai memiliki tingkat ketahanan lebih lama dibanding wireless earphone. Alasannya, banyak komponen dari wireless earphone yang bisa rusak jika kedapatan jatuh atau terbentur sesuatu.

Sementara itu, earphone kabel lebih awet dan tidak gampang rusak karena tahan dari guncangan maupun benturan asal digunakan dalam batas wajar dan disimpan dengan baik setelah digunakan.

BACA JUGA: Gading dan Gisel Liburan Bareng Gempi, Ini 3 Cara Menjaga Kekompakan Meski Sudah Berpisah

3. Tak perlu di-charged

Earphone tanpa kabel perlu di-charged sebelum digunakan karena untuk mengaktifkan fitur yang ada supaya bisa terhubung pada ponsel lewat perangkat Bluetooth.

Sementara itu, jika menggunakan earphone kabel, kalian tidak perlu repot-repot me-charged dan masih bisa berfungsi secara maksimal.

4. Kualitas audio lebih bagus

Beberapa earphone kabel diketahui memiliki kualitas audio yang bagus karena sudah sering melalui proses trial and error dan pengujian dalam periode yang tidak sebentar.

BACA JUGA: Jangan Dianggap Remeh, Inilah 4 Manfaat Bermain Lato-Lato untuk Anak

Sementara itu, wireless earphone baru saja dikembangkan pada beberapa tahun kebelakang. Oleh karena itu tidak heran jika produk tersebut masih perlu disempurnakan lebih lanjut.

5. Terkesan lebih pro

Earphone kabel biasanya identik digunakan oleh para gamer ketika mereka sedang bermain game. Selain itu tampilan earphone kabel terkesan mewah dan terlihat lebih profesional jika digunakan dalam sebuah kondisi formal.

Nah itulah beberapa kelebihan dari earphone kabel dibandingkan dengan produk wireless serupa. Kalau menurut kalian lebih enak pakai earphone kabel atau wireless nih?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak