Inilah 5 Tren Traveling yang Akan Booming pada Tahun 2023

Hikmawan Firdaus | Nur Kholila
Inilah 5 Tren Traveling yang Akan Booming pada Tahun 2023
ilustrasi seseorang sedang liburan.[Freepik/womanwalking]

Saat ini traveling menjadi suatu kegiatan yang semakin digemari oleh banyak orang, apalagi didukung dengan kemudahan sebuah akses informasi. Maka tidak heran, jika saat ini muncul sederet tempat wisata baru yang sangat menarik untuk dikunjungi. Terlebih, setelah diserang oleh pandemi COVID-19 yang hampir tiga tahun orang-orang haus dengan liburan.

Di sisi lain, bukan hanya mengenai destinasi wisata saja yang berkembang, namun cara orang-orang untuk menikmati liburan juga semakin bervariasi. Coba kita tengok pada tahun 2021 atau 2022, ada sebagian orang yang tetap bekerja sembari tetap asyik menikmati liburan. Lalu, apa saja sih tren traveling yang semakin digemari pada 2023? Simak ulasannya berikut ini ya:

1.       Off-grid travel

Off-grid travel merupakan sebuah perjalanan wisata keluar dari jalur ataupun pola perjalanan yang lama menuju tujuan wisata baru.

Perjalanan ini diperkirakan akan menjadi incaran bagi para pelancong, terutama bagi seseorang yang disibukan dengan segala aktivitas pekerjaan. Tren ini akan membawa sebuah pengalaman baru dalam menjernihkan pikiran ataupun melepas penat dengan cara berkemah maupun glamping.

2.       Hidden gem

Cara berpelesiran seru selanjutnya yang belakangan ini juga sangat diminati ialah dengan mengunjungi tempat hidden gem atau daerah-daerah yang belum banyak diketahui oleh orang-orang. Para traveller yang acapkali berburu tempat hidden gem biasanya bisa mengeksplorasi budaya, makanan, bahasa, dan juga pengalaman yang cukup berbeda dari tempat wisata populer.

BACA JUGA: Kini Jadi Host di Televisi, Penampilan Amanda Manopo Disebut Mirip Cupi Cupita

3.       Wellness Retreat

Wellness retreat merupakan sebuah program berbasis kesehatan, yang terinspirasi dari sebuah gaya kehidupan orang Hindu kuno dan juga metode yang digunakan oleh para praktisi Hindu Bali yang cukup unik. Melalui sebuah kegiatan seperti, melukat, yogya, dan juga perawatan spa.

Tren liburan wellness retreat ini juga diprediksi akan menjadi salah satu alternatif liburan yang paling diminati banyak orang. Banyak sekali para wisatawan memilih untuk berlibur sembari memulihkan pikiran, tubuh, dan juga jiwa dengan retreat kesehatan.

4.       Workation

Sejak pandemi COVID-19 menyerang tanah air, banyak sekali perusahaan yang menerapkan sistem kerja secara work from home. Bermula dari sana, beberapa karyawan akhirnya mengambil sebuah kesempatan tersebut untuk dapat tetap bekerja sembari menikmati liburan dengan jadwal pribadi yang belakangan ini disebut dengan istilah workation.

5.       Bleisure

Bleisure hampir sama dengan workation yaitu, sebuah istilah gabungan antara kata bussines (bisnis) dan juga leisure (liburan). Konsep ini memungkinkan kamu yang sedang dalam perjalanan dinas bisa sekaligus untuk berwisata dengan cara menjelajah dan juga mencicipi kuliner khas di tempat kerja ataupun tempat pertemuan dengan rekan bisnis kamu.

Nah, itulah tadi beberapa tren traveling yang akan booming pada tahun 2023 ini, semoga bermanfaat ya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak