Sudah menggunakan rangkaian skincare secara rutin tetapi wajah masih tampak kusam?. Nah, mungkin kamu melupakan tahap eksfoliasi wajah. Eksfoliasi merupakan suatu proses mengangkat sel kulit mati yang bertujuan untuk mencerahkan dan mengatasi permasalahan wajah lainnya. Sel-sel kulit mati yang terangkat saat melakukan eksfoliasi dapat membuat pori-pori wajah lebih bersih sehingga skincare yang diaplikasikan mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tentu eksfoliasi harus dilakukan dengan cara yang sesuai. Sebab jika teknik yang dilakukan dalam eksfoliasi salah bukannya membuat wajah menjadi lebih glowing tetapi dapat mengakibatkan wajah dehidrasi, kasar, hingga iritasi. Mengutip dari laman resmi thehealthy.com, berikut merupakan kesalahan yang tanpa disadari atau bahkan disadari dalam melakukan eksfoliasi sehingga hasil tidak maksimal. Yuk, simak ulasan di bawah ini!
1. Mengunakan produk eksfoliasi terlalu kasar pada wajah
Saat melakukan eksfoliasi disarankan tidak menggosokan produk eksfoliasi terlalu kasar pada wajah karena dapat menimbulkan kerusakan lapisan kulit wajah. Kerusakan lapisan kulit wajah dapat menyebabkan iritasi pada kulit yang mana akan membuat kulit menjadi lebih sensitif menggunakan produk skincare yang lain.
Langkah yang disarankan dalam melakukan eksfoliasi adalah gosokan produk ekfoliasi pada wajah secara perlahan dengan gerakan searah. Agar hasil lebih maksimal dapat gunakan scrub dengan butiran yang kecil sehingga saat di aplikasikan di wajah tidak terasa kasar.
2. Melakukan eksfoliasi setiap hari
Meskipun eksfoliasi memiliki manfaat yang begitu banyak, namun tidak dianjurkan untuk melakukannya setip hari. Melakukan eksfoliasi setiap hari bukannya akan membuat wajah kamu menjadi glowing namun akan menyebabkan kulit wajah menjadi kemerahan, terkelupas, hingga dehidrasi.
Untuk itu disarankan melakukan eksfoliasi wajah 2 sampai 3 kali dalam satu minggu menyesuaikan kebutuhan. Untuk pemula lebih baik lalukan eksfoliasi 2 kali dalam satu minggu agar kulit wajah dapat beradaptasi.
BACA JUGA: 5 Tips Percaya Diri Menyampaikan Pendapat dalam Forum, Skip Minder!
3. Tidak memperhatikan kandungan bahan kimia pada produk eksfoliasi
Sebelum melakukan eksfoliasi perlunya mengetahui dahulu bahwa eksfoliasi dibedakan menjadi dua macam yaitu physical exfoliasi yang berbuntuk scrub dan chemical exfoliasi yang berbentuk serum seperti AHA BHA. Pada pemula seringkali ditemukan kesalahan tidak memperhatikan kandungan bahan kimia yang sesuai dengan kebutuhan kulit wajah sehingga dapat membuat iritasi kulit wajah.
Pentingnya mengetahui kandungan bahan kimia pada produk eksfoliasi karena bahan kimia pada produk eksfoliasi memiliki kandung presentase yang tinggi sehingga tidak sembarang kulit dapat cocok dengan produk tersebut.
4. Tidak memakai tabir surya pada keesokan harinya
Eksfoliasi disarankan dilakukan pada malam hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Kulit wajah setelah melakukan eksfoliasi pada keesokan harinya menjadi lebih sensitif abila terkana paparan sinar matahari. Oleh karena itu, wajib hukumnya menggunakan tabir surya pada keesokan harinya untuk mencegah kulit menjadi sensitif serta memaksimalkan hasil eksfoliasi.
Nah, sekarang jangan sampai salah lagi dalam melakukan eksfoliasi agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS