Apakah kamu sedang mengalami permasalahan bibir kering dan pecah-pecah yang tak kunjung membaik? Jika ya, kamu bisa mencoba produk perawatan bibir yaitu lip oil.
Sesuai dengan namanya, lip oil ini merupakan lip treatment dengan kandungan utamanya adalah minyak pelembap yang memiliki intensitas lebih tinggi dibandingkan produk lip treatment lainnya sehingga sangat efektif untuk membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah.
Saat ini pun sudah tersedia lip oil berkualitas dengan harga yang cukup terjangkau sekitar Rp 30 ribuan. Nah, jika kamu masih bingung memilik produk lip oil dengan harga bersahabat, berikut ini ada 3 rekomendasinya yang bisa kamu pilih. Ada apa saja?
1. The Originote Lip Oil Serum
Rekomendasi pertama adalah The Originote Lip Oil Serum yang diperkaya dengan kandungan ceramide, vitamin C, dan grapefruit extract untuk membantu menjaga bibir tetap terhidrasi serta lembap dan secara bertahap membantu mencerahkan bibir.
Menariknya lagi, The Originote Lip Oil Serum juga diperkaya dengan UV filter untuk membantu melindungi bibir dari kerusakan akibat sinar matahari.
Harga: Rp36.000
2. Bioaqua Magic Color Lip Oil
Rekomendasi selanjutnya adalah Bioaqua Magic Color Lip Oil yang diperkaya dengan kandungan centella asiatica, aloe vera, serta vitamin E yang diklaim 3x melembapkan bibir.
Tersedia dalam empat pilihan warna alami bibir yang warnanya dapat mengikuti perubahan suhu tubuh dalam 20 detik, sehingga warna yang dihasilkan akan cocok dengan warna kulitmu.
Harga: Rp30.000
3. Focallure Pure Natural Lip Oil
Last but not least ada Focallure Pure Natural Lip Oil untuk memperbaiki berbagai masalah bibirmu yang dibagi untuk penggunaan siang dan malam hari.
Daily Lip Oil mengandung sunflower seed oil dan butyrospermum parkii butter untuk membantu permukaan bibir terlihat halus, mengangkat kulit mati, melembapkan bibir secara mendalam, serta memperbaiki bibir kering dan pecah-pecah.
Daily Lip Oil ini juga bisa digunakan sebagai primer bibir dan juga bisa di-overlay ke atas bibir untuk menciptakan bibir water jelly.
Untuk varian Night Lip Oil mengandung honey extract untuk membentu mengurangi kerutan bibir dan memperbaiki kondisi kulit bibir sepanjang malam. Pure Natural Lip Oil ini diklaim waterproof dan dapat memberikan kelembapan bibir hingga lebih dari 8 jam.
Harga: Rp32.000
Itulah 3 rekomendasi lip oil untuk membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah. Mana nih yang mau kamu coba?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS