Berdiam diri di rumah akibat pandemi COVID-19 merupakan sesuatu yang baik. Akibatnya kamu bisa melakukan hal-hal yang belum pernah dilakukan atau mungkin yang ingin kamu lakukan sejak lama. Misalnya membereskan lemari pakaian, bersih-bersih, membaca buku yang sudah lama dibeli, atau bahkan menonton drama korea yang direkomendasikan teman.
Jika rekomendasi drama korea yang kamu miliki sudah semua di tonton, 6 drama korea ini mungkin bisa menjadi pilihanmu selanjutnya:
- When The Camellia Blooms
Drama korea satu ini diperankan oleh Kang Ha Neul, Gong Hyo Jin, dan Kim Kang Hoon memilki genre komedi, romansa, realita kehidupan, hingga thriller.
When The Camellia Blooms mengisahkan seorang ibu tunggal bernama Dong Baek (Gong Hyo Jin) pindah dan tinggal di kota kecil bernama Ongsan. Dia menjalani bisnis bar-restaurant sambil mengasuh sang anak, Pil Gu (Kim Kang Hoon). Akibat statusnya sebagai ibu tunggal dan menjalani bisnis bar nya, nama Dong Baek sering menjadi perbincangan dan diperlakukan kurang baik dari tetangganya
Sampai seketika muncul seorang polisi bernama Hwang Yong Sik (Kang Ha Neul) yang mencintai Dong Baek pada pandangan pertama dan sejak itu, dirinya selalu melindunginya dengan alasan keamanan.
- Because This Is My First Life
Because This Is My First Life diperankan oleh Lee Min Ki dan Jung So Min, dimana drama tesebut memiliki genre romansa komedi.
Menceritakan Nam Se Hee (Lee Min Ki) seorang pria lajang berusia awal 30 yang memilih untuk tidak menikah selama hidupnya, dan Yoon Ji Ho (Jung So Min) yang merupakan mantan penulis yang tidak memiliki rumah dan menyerah untuk berkencan karena masalah keuangan. Hingga akhirnya Yoon Ji Ho tinggal di rumah Nam Se Hee dan menjadi housemate.
- VIP
Jika akhir-akhir ini drama The World of the Married menjadi drama pernikahan dengan fokus topik perselingkuhan yang hangat diperbincangkan, drama VIP juga memiliki latar belakang cerita yang sama. Drama ini diperankan oleh Jang Na Ra, Lee Sang Yoon, Lee Chung Ah, Kwak Sun Young, dan Pyo Ye Jin.
Menceritakan Na Jung Sun (Jung Na Ra) yang berprofesi dalam sebuah tim yang mengurus pelanggan VIP sebuah departement store. Ia menikah dengan Park Sung Joon (Lee Sang Yoon) yang bekerja dalam tim yang sama dengan dirinya. Pasangan tersebut menghadapi masalah yang tidak terduga, yang menyebabkan hancurnya kehidupan mereka.
- Prison Playbook
Prison Playbook merupakan drama yang menggambarkan kisah dari para narapidana dan petugas di sebuah penjara. Drama ini menampilkan aktor dan aktris ternama Korea Selatan, mulai dari Jung Kyung Ho, Park Hae Soo, Sung Dong Il, Jung Soo Jung (Krystal), Kim Kyung Nam, Lee Kyu Hyung, Jung Hae In, Kang Seung Yoon, Choi Sung Won, Jung Woong In, dan masih banyak lagi.
Menceritakan Je Hyeok (Park Hae Soo), atlit baseball yang merupakan pelempar terbaik di Korea, menjalani hidupnya selama satu tahun di penjara karena dirinya melakukan kekerasan fisik kepada seseorang misterius yang keluar dari apartemen sang adik perempuannya. Mulai dari situ, Je Hyeok mulai beradaptasi dengan kehidupannya di penjara. Sementara, Joon Ho (Jung Kyung Ho) adalah teman Je Hyeok yang bekerja sebagai petugas di penjara tersebut.
- Weightlifting Fairy Kim Bok Joo
Drama korea Weightlifting Fairy Kim Bok Joo diperankan oleh Lee Sung Kyung, Nam Joo Hyuk, Lee Joo Young, Cho Hye Jung, Lee Jae Yoon, dan Kyung Soo Jin.
Menceritakan seorang wanita bernama Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung) yang merupakan atlet muda potensial angkat besi. Ia jatuh cinta untuk pertama kalinya. Jung Joon Hyung (Nam Joo Hyuk) adalah teman dari Bok Joo yang merupakan atlet renang muda yang tinggal bersama tante dan kakak sepupunya.
- Oh My Ghost
Oh My Ghost merupakan drama bergenre fantasi, romansa, komedia yang diperankan oleh Park Bo Young, Jo Jung Suk, Kim Seul Gi, dan Lim Ju Hwan.
Dimana drama ini menceritakan Na Bong Sun (Park Bo Young) yang memiliki sifat pemalu dan rendah diri, namun ia tidak memiliki teman dekat, dan kerap mendapatkan teguran di pekerjaannya sebagai sous chef di restoran milik Kang Sun Woo (Jo Jung Suk).
Sedari kecil Na Bong Sun dapat melihat hantu. Hingga suatu hari dirinya dirasuki oleh hantu perawan penuh nafsu bernama Shin Ae Soon (Kim Seul Gi). Na Bong Sun dalam diam memiliki rasa kepada sang bos, Kang Sun Woo yang belum bisa melupakan mantan pacarnya. Namun pada akhirnya ia mulai memiliki rasa kepada Na Bung Soon setelah melihat perubahan yang drastis pada dirinya.
Nah itu dia tadi 6 rekomendasi drama korea yang bisa di tonton menemani hari-harimu selama #DiRumahAja. Mana nih yang pingin banget kamu tonton?