Pada hari ulang tahunnya tanggal 5 Maret, Yeri Red Velvet menyumbangkan 10 juta won (sekitar $ 8.840) ke Jusarang Community’s Baby Box untuk membantu keluarga dengan single mother dan bayi. Organisasi tersebut melindungi dan menyelamatkan bayi terlantar melalui program dropbox dan menawarkan konseling bagi single mother, memberi mereka perlengkapan perawatan bayi, dan mendukung mereka secara finansial.
Melansir dari Soompi, Yeri berencana memproduksi perlengkapan perawatan anak khusus untuk single mother yang membesarkan anak di bawah usia 36 bulan sendiri.
Yeri berkata, "Di hari ulang tahunku, aku ingin berbagi bahkan sedikit cinta yang telah aku terima dan berikan kembali. Saya berharap semua orang termasuk anak-anak tetap sehat dan memiliki kekuatan selama masa-masa sulit karena COVID-19 ini."
Para fans tentunya sangat bangga dengan apa yang telah dilakukan oleh Yeri. Mereka ramai-ramai berkomentar di sosial media:
"Dia sangat baik."
"Bangga padamu."
"Dia adalah orang yang luar biasa !!!!"
"Terberkati dia."
"Aku suka wanita itu."
"KAMI MENCINTAIMU YERI!
"Gadis terbaik."
"Malaikatku sangat baik! Saya harap kalaian selalu mencintai Yeri. Dia pantas mendapatkan semua kebahagiaan di dunia."
"Bagus!"
"Tuhan, aku sangat mencintainya."
"Dia adalah malaikat sejati."
"Saya tidak mengerti bagaimana orang bisa membencinya."
Pendeta Lee Jong Rak, pendiri Komunitas Jusarang, turut berkomentar, "Kami berterima kasih atas dukungan berharga yang dikirimkan untuk single mother selama masa kesulitan keuangan karena COVID-19." Dia menambahkan, "Ini sangat membantu kemandirian single mother yang telah memutuskan untuk membesarkan anak mereka."
Yeri baru-baru ini melakukan debut aktingnya melalui drama pendek satu episode tvN "Mint Condition".
Selamat ulang tahun, Yeri!