Dalam keseharianmu pasti pernah menemukan orang yang pelit. Pelit dalam arti memberi pinjaman uang, makanan atau minuman maupun meminjamkan barang. Kita semua pasti pernah menemukan orang pelit seperti itu.
Cuma, kita tidak tahu persis kenapa seseorang itu bisa pelit. Apalagi ada orang yang sudah dibantu tetapi tak mau membantu ketika temannya sedang membutuhkan bantuan. Itu juga bisa dikategorikan sebagai pelit. Supaya kita tidak jengkel dan kecewa dengan orang yang pelit, alangkah baiknya diketahui 4 (empat) alasan seseorang itu pelit.
1. Tidak punya uang
Seseorang yang pelit bisa saja karena dia tidak mempunyai uang untuk dipinjamkan kepada orang lain. Kadangkala kita ingin meminjam uang kepada teman, namun dia mengatakan tidak ada, lalu kita menyatakan dia pelit. Hal itu sering terjadi, padahal bisa jadi dia benar-benar tidak mempunyai uang. Jadi, harap kita bisa memakluminya.
2. Banyak pikiran
Hal kedua yang patut kita ketahui bahwa orang pelit bisa saja dikarenakan dia banyak pikiran. Jadi, ketika seorang teman ingin meminta dipinjamkan uang maupun barang dan tenaganya namun temannya tersebut menolak, bisa jadi karena dia sedang banyak pikiran. Karena itu, pikirannya sedang kacau dan tak ingin diganggu sehingga dia harus menolak. Banyak pikiran membuat seseorang jadi pendiam dan ingin menyendiri dulu, jadi kita harus bisa memahaminya.
3. Memang tidak mau membantu
Hal ketiga yang harus kita ketahui adalah memang tidak mau membantu. Harus kita sadari, ada-ada saja orang yang memang susah membantu orang lain yang sedang membutuhkan. Rasa simpati terhadap orang lain memang masih kurang. Hal itu nyata tentunya dalam kehidupan ini. Sebab itu, tidak perlu dipaksakan juga agar tidak jadi polemik.
4. Tidak kompak dengan teman lainnya
Terakhir yang perlu diketahui juga adalah tidak kompak dengan teman lainnya. Biasanya, seseorang itu lebih baik dan tidak pelit hanya kepada orang yang dikenalnya saja. Akan tetapi, kepada orang yang baru dikenal atau tidak dikenal sama sekali, sering susah untuk meminjamkan uang maupun barang. Karenanya disebut dengan pelit. Kadangkala, seseorang lebih memilih dalam hal membantu dan meminjamkan sesuatu.
Keempat alasan itu bisa jadi bahan panduan, informasi dan pemahaman buat kita dalam melihat kenapa seseorang itu pelit. Semoga membantu.