Akhir-akhir ini, jagat maya lagi heboh sama persoalan kompetisi masak dan orang-orang yang terlibat di dalamnya. Di dalam pembicaraan-pembicaraan soal itu, ada satu nama yang cukup mencuri perhatian, yakni Le Cordon Bleu, siapa itu?
Bukan siapa karena Le Cordon Bleu ini bukan nama orang, melainkan nama sekolah memasak yang sangat terkenal di kalangan pegiat kuliner atau chef.
Melansir dari laman resminya, Le Cordon Bleu didirikan di Paris pada tahun 1895 dan sekarang dianggap sebagai jaringan sekolah kuliner dan perhotelan terbesar di dunia yang punya lebih dari 35 institut dengan 20.000 siswa. Program-program yang ada di sini juga beragam, mulai dari diploma, sarana, sampai master.
Enggak cuma itu, sekolah ini juga punya beberapa fakta menarik. Apa aja? Simak ulasan berikut ini!
1. Nama 'Le Cordon Bleu'
Cordon Bleu sendiri kalau diterjemahkan artinya adalah pita biru. Nama ini diambil dari ordo terhormat ksatria Prancis di abad keenam belas, yang mana mereka pakai pita biru.
Jadilah pita biru sebagai lambang Le Cordon Bleu, mereka juga identik sama warna biru.
2. Asal-Usul
Sekolah ini awalnya cuma jadi kegiatan "ekstra" untuk pelanggan majalah atau buku memasak populer, La Cuisinière Cordon-bleu. Jurnalisnya, Martha Diestel, mengundang master chef buat ngadain demo teknik memasak dalam serangkaian kelas untuk pelanggan.
Kelas itu ternyata jadi sangat populer sehingga dibuatlah sekolah yang pada akhirnya menarik minat siswa dari berbagai negara buat belajar masak.
3. Pernah Jadi Set Film
Sekolah kuliner Le Cordon Bleu juga pernah jadi lokasi pembuatan film "Sabrina" di tahun 1954 yang diperankan sama Audrey Hepburn, di mana karakter Audrey Hepburn menghadiri sekolah memasak Prancis yang terkenal.
4. Jadi Sekolah Chef-Chef Terkenal
Banyak juga lo chef terkenal yang sekolah di sini, seperti Julia Child, Bobby Flay, Mario Batali, Giada DeLaurentis, dan Jamie Oliver. Kalau yang dari Indonesia ada Chef Renatta Moeloek dan Mario Juara 3 Master Chef Season 10.
5. Punya Banyak Institusi di Seluruh Dunia
Enggak cuma di tempat asalnya, Le Cordon Bleu juga ada di berbagai negara seperti London, Tokyo, New York, Ottawa dan Sydney. Akan tetapi, sekolah ini tetap menjadi ikon Paris.
Itu tadi ulasan dan fakta unik tentang Le Cordon Bleu, ada yang tertarik sekolah di sana?