Celloszxz Ajak Jokowi Selebrasi 'SIU' ala Ronaldo, Sikap Paspampres Disorot: Fans Messi?

Hernawan | Andrian Juli
Celloszxz Ajak Jokowi Selebrasi 'SIU' ala Ronaldo, Sikap Paspampres Disorot: Fans Messi?
Celloszxz bersama Presiden Jokowi (Instagram/Celloszxz)

Seorang konten kreator TikTok dan Instagram yang terkenal dengan jargon "botak terkuat di bumi", yaitu Cellos membuat viral netizen di sosial media. Tak tanggung-tanggung, viralnya konten pria di balik akun Celloszxz ini melibatkan orang nomor satu di Indonesia, yaitu presiden Indonesia, bapak Joko Widodo.

Konten kreator yang juga CEO byoncombat membuat netizen kaget karena konten yang dibuatnya adalah mengajak Presiden Jokowi untuk berselebrasi "SIU" ala Cristiano Ronaldo.

Selebrasi milik Ronaldo tersebut memang sebagai salah satu selebrasi ikonik ketika dirinya mencetak gol, bahkan banyak pesepakbola lain yang menirunya. Saking viralnya, tak hanya untuk selebrasi mencetak gol, "SIU" juga digunakan sebagai perayaan memperoleh penghargaan seperti wisuda, juara perlombaan, dan sebagainya.

Sontak, apa yang dilakukan oleh Celloszxz terhitung berani, sebab apa yang dia lakukan dalam sebuah kegiatan yang resmi. Terlihat Presiden Jokowi lengkap dengan setelan jas dan dikawal oleh Paspampres

"Pak ini demi generasi bangsa, kita harus selebrasi SIU gini, Pak," ucap Celloszxz kepada Presiden Jokowi dalam video yang diunggah di TikTok dan Instagram @Celloszxz.

Pak Jokowi pun mengikuti gerakan dari Cellos yang dimulai dengan tos tangan kanan dan kiri lalu dilanjutkan dengan mengibaskan tangan dari atas ke bawah diiringi dengan ucapan SIU. Terlihat Jokowi berhasil menirukannya dengan baik dalam selebrasi tersebut.

Beragam reaksi dari netizen pun muncul dengan komentar-komentar yang menanggapi keberanian Cellos mengajak Presiden Jokowi berselebrasi SIU.

"Saya malah fokus ke paspampresnya," komen akun TikTok @richardsombasadi.

"Paspampres nya fans messi kayaknya," ucap @DeDew yang juga mengomentari postingan Cellos di akun TikToknya.

Memang, banyak juga netizen yang lebih fokus ke reaksi paspampres ketika Cellos ini membuat konten bersama Presiden Jokowi. Ada juga yang menganggap kalau kesediaan Presiden Jokowi untuk berselebrasi SIU menunjukkan bahwa Beliau orang yang santai dan friendly.

"Friendly banget Pak Jokowi," ucap akun TikTok @khoiruquote

"Pak Jokowi memang bener bener presiden terbaik," komen akun TikTok dengan username tokyo light.

Tak cuma di TikTok, konten yang juga disebarkan akun Celloszxz juga dibagikan di Instagram. Beragam reaksi pun muncul dari sesama selebgram dan pengikutnya, seperti @kemalpalevi, @putrasiregar17 @sahilmulachela @tamarai @stanleyhaooo dan juga dari ribuan netizen lainnya.

"Paspampres udah siap-siap tuh @celloszxz," Komen dari @putrasiregar melihat reaksi paspampres yang serius atas aksinya tersebut.

Cellos juga mengomentari sendiri di postingannya dengan menyebut "maap ya bocil messi". Ini tentunya untuk menyulut reaksi netizen yang ngefans dengan Messi.

Itulah beberapa reaksi yang diberikan oleh netizen terhadap konten selebrasi "SIU" milik CR7 ala Celloszxz dan Presiden Jokowi.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak