Rasakan Ketegangan Tunarungu Dikejar Pembunuh Berantai di Film Midnight

Hernawan | Lintang Larissya
Rasakan Ketegangan Tunarungu Dikejar Pembunuh Berantai di Film Midnight
Midnight (2021). [Foto: dok. TVing]

Film thriller Korea Selatan buatan TVING yang dibintangi Jin Ki Joo, Wi Ha Joon, dan Kim Hye Yoon berjudul 'Midnight', berhasil membawa penonton merasakan ketegangan seorang tunarungu yang dikejar oleh pembunuh psikopat.

Film yang telah menyelesaikan syutingnya pada akhir 2019 ini rilis pada 20 Juni 2021 dan dapat disaksikan di platform video online TVING.

Berikut ini adalah sinopsis film Midnight dan penilaiannya

Seorang tunarungu bernama Kyung Mi (Jin Ki Joo) yang hanya tinggal bersama sang ibu yang memiliki keterbatasan serupa, mereka berencana untuk pergi ke pulau Jeju dan menghabiskan liburan bersama.

Kyung Mi bekerja di pusat panggilan pelanggan berbasis bahasa isyarat. Karena memiliki keterbatasan, Kyung Mi seringkali merasakan ketidakadilan dan mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari rekan kerja sampai kliennya. 

Pada suatu malam saat Kyung Mi dan ibunya akan pulang, ia tidak sengaja bertemu dengan seorang korban yang hampir dibunuh oleh pembunuh sadis bernama Do Shik (Wi Ha Joon) yang tidak pernah memandang bulu korbannya. Korban tersebut bernama So Jung (Kim Hye Yoon).

So Jung meminta tolong kepada Kyung Mi untuk menyelamatkan hidupnya, sementara perutnya sudah mengucur darah karena ditusuk oleh Do Shik. 

So Jung awalnya minta izin kepada kakaknya untuk berkencan dan akan pulang sedikit larut. Hal malang pun terjadi padanya. Saat dirinya dalam perjalanan pulang, ia harus bertemu dengan Do Shik. Ia kemudian menjadi salah satu korban Do Shik.

Do Shik merupakan pembunuh yang pandai berakting, ia dapat menjadi orang yang berbeda 180 derajat untuk mengelabuhi polisi dan orang-orang disekitarnya demi menjalankan aksinya. 

Dalam film yang berdurasi 1,5 jam ini sukses menghadirkan suasana yang tegang melihat perjalanan Kyung Mi yang semalaman berusaha untuk melarikan diri dan menyelamatkan ibu serta So Jung dari sang pembunuh tersebut. 

Dalam film ini juga seringkali memberikan point of view dari Kyung Mi yang merupakan seorang tunarungu yang tidak dapat mendengar suara sekitar sehingga penonton pun dapat merasakan bagaimana ketegangan yang tidak ada habisnya seperti yang dirasakan Kyung Mi. 

Adegan-adegannya juga tidak pernah gagal untuk memberikan 'kejutan'. Meskipun bukan film horor tapi terdapat beberapa jumpscare yang membuat film ini sukses menggetarkan.

Midnight memiliki rating 17+. Tidak aman ditonton oleh anak-anak karena terdapat banyak adegan kekerasan, darah, dan benda tajam.

Bagi kamu penyuka film thriller, film Midnight layak menjadi pilihan untuk menemani di akhir pekan. 

Film ini ditulis dan disutradarai oleh Kwon Oh Seung. Selain itu, Park Hoon, Gil Hae Yeon, dan Kim Yoo Ri ikut berperan dalam film thriller ini.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak