Singkong adalah salah satu makanan pokok yang dikonsumsi sebagian besar masyarakat Indonesia. Kandungan gizi yang ada di dalam singkong juga beraneka ragam, mulai dari karbohidrat, protein, serat, kalium, kalsium, folat dan vitamin C.
Selain enak, singkong mempunyai banyak kandungan manfaat. Mulai dari menambah energi, sebagai sumber serat, kandungan antioksidan yang bisa melindungi tubuh dari radikal bebas dan kerutan di kulit, serta mengontrol gula darah.
Cara mengkonsumsi singkong juga beraneka ragam, mulai direbus, digoreng, dibakar, hingga di kukus. Olahan makanan apa saja yang bisa diolah dari bahan baku singkong? Simak beberapa rekomendasi olahan makanan dari singkong yang bisa kamu jadikan dessert.
BACA JUGA: Waspada 5 Keluhan yang Sering Terjadi saat Puasa, Cegah Sebelum Terlambat!
1. Getuk Lindri
Pasti kalian tidak asing dengan olahan makanan getuk lindri. Getuk lindri mempunyai aneka warna yang bisa menarik perhatian, rasanya yang manis juga menjadikan banyak orang menyukai olahan ini. Cara membuatnya kamu cukup mencampurkan singkong yang sudah direbus dengan gula pasir, vanili, pewarna juga air. Kemudian digiling dan dibentuk. Setelahnya kamu bisa menambahkan parutan kelapa yang sudah diserut diatasnya.
2. Jemblem
Jemblem terbuat dari singkong parut yang ditambah dengan kelapa parut dan garam. Tips untuk membuatnya adalah masukkan air panas pada adonan jemblem. Kemudian bentuk dan isi dengan gula merah yang sudah dipotong di tengahnya. Terakhir goreng adonan di dalam minyak yang panas.
3. Singkong Keju
Salah satu makanan yang biasa dijumpai di pinggir jalan adalah singkong keju. olahan makanan ini mempunyai rasa asin manis yang patut kamu coba, lho. Singkong yang telah direbus kemudian digoreng dan disajikan dengan keju di atasnya tentunya sangat patut dicoba.
4. Mata Roda
BACA JUGA: Ingin Bukber di Rumah? Ikuti 5 Tips Berikut agar Acara Tetap Berkesan!
Olahan singkong selanjutnya adalah mata roda. Jika dilihat olahan makanan ini sangat cantik dan menggiurkan. Cara membuatnya adalah dengan menghaluskan singkong kemudian dicampur dengan sedikit air panas, pewarna dan garam. Setelahnya letakkan pisang di tengah adonan dan bungkus dengan daun pisang. Kukus mata roda sekitar 20 menit dan sajikan dengan parutan kelapa yang sudah dikukus.
Nah itulah 4 dessert olahan dari singkong. Kamu bisa mencobanya dirumah untuk kreasi makananmu.