3 Daftar Rekomendasi Pilihan Cokelat Mood Booster di saat Jenuh, Catat Yuk!

Candra Kartiko | Nur Kholila
3 Daftar Rekomendasi Pilihan Cokelat Mood Booster di saat Jenuh, Catat Yuk!
ilustrasi camilan cokelat. (Freepik/Racoolstudio)

Jenuh merupakan suatu hal lazim yang kerapkali kamu rasakan di sela-sela kegiatan ataupun aktivitas. Ada beberapa rekomendasi daftar produk camilan yang bisa kamu coba serta cukup efektif untuk membantu dalam memecah kebuntuan pikiran sekaligus menjadikan mood booster yang powerful. Produk-produk ini dapat kamu jadikan teman perjalanan serta camilan ketika sedang berkumpul seru bersama dengan teman ataupun keluarga.

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Restoran Jepang Favorit di Garut, Enak dan Ramah di Kantong! 

Berikut ini adalah beberapa daftar produk pilihan rasa cokelat yang bisa menjadi mood booster saat jenuh:

1. Fitbar Multigrain Chocolate 120gr (5x22gr)

Website/klikindomaret
Website/klikindomaret

Ingin menikmati menikmati cokelat tanpa harus takut obesitas? Kamu bisa mencoba camilan yang satu ini yang di dalamnya terdapat nuts, raisin, dan oats berbalut cokelat. Fitbar merupakan salah satu snack yang bebas akan kolesterol, bebas lemak trans, dan juga memiliki kandungan rendah kalori. Oleh sebab itu, mengonsumsi Fitbar ini tidak akan membuat kamu menjadi gemuk kok. 

Camilan yang satu ini merupakan pemadam akan rasa bad mood yang dapat kamu nikmati tanpa harus merasa bersalah. Siapa sih yang bisa tahan akan kerenyahan dan juga kenikmatan cokelatnya yang lumer banget di mulut? Hanya dengan satu bungkus fitbar saja sudah bisa mengatasi rasa lapar kamu, lho. Rasanya pun tidak akan membuat kamu menjadi enek jika dimakan bahkan sampai dua bungkus sekaligus.

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Tempat Makan Ayam Geprek Favorit di Garut, Pedasnya Nampol!

2.Orang Tua, Fullo Chocolate

Instagram/@cassandrapo
Instagram/@cassandrapo

Produk yang satu ini merupakan jajanan masa kecil yang tidak akan pernah membuat kamu menjadi bosan. Begitu digigit, sensasi akan renyah sekaligus cokelatnya yang lumer langsung membanjiri mulut kamu lho. Suasana hati pun akan berangsur-angsur membaik dengan seketika. Camilan yang berbentuk wafer roll ini wajib banget hadir untuk menemani berbagai kegiatan atau aktivitas kamu ya.

Meskipun terdapat banyak sekali macam variannya seperti Choco ‘n Strawberry, Vanilla Milk, Choco ‘n Vanilla, Fullo in Black, dan juga Chocolate. Namun, untuk varian Chocolate merupakan salah satu yang yang terbaik lho. Alasannya karena Fullo Chocolate mempunyai isian yang paling tebal dan juga tekstur wafer yang paling renyah. Wafer roll dengan krim cokelat yang full ini sangat cocok untuk dinikmati ketika sedang bersantai ataupun bepergian. Rasanya pun sangat cocok untuk lidah semua orang.

BACA JUGA: 6 Kuliner Khas Jawa Timur, Tawarkan Cita Rasa yang Memanjakan Lidah

3. Nestle, Milo Energy Cube

Instagram/@voilajogja
Instagram/@voilajogja

Milo energy cube ini sangat mudah untuk dibawa ke mana-mana karena bentuknya yang hanya seukuran dadu. Kamu juga tidak perlu repot-repot menyiapkan air panas untuk menyeduh, cukup dengan membuka bungkusnya lalu masukkan saja ke dalam mulut. 

Rasanya pun tidak jauh berbeda dengan Milo biasanya karena produk ini merupakan versi bubuk yang telah dipadatkan. Kamu juga bisa membuat Milo Energy Cube menjadi minuman lho, yaitu dengan cara memasukkan 10 cubes ke dalam air yang hangat. Kamu juga bisa mengkreasikan Milo shake dengan cara menambahkan buah pisang ataupun buah strawberry. Selain bisa membuat mood menjadi membaik, kamu juga akan mendapatkan sebuah suntikan energi yang baru!

Nah, itulah tadi beberapa daftar produk cokelat yang siap menemani kamu saat jenuh, selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak