Bukit Durian Sagara, Agrowisata Sekaligus Tempat Healing di Sukabumi

Hayuning Ratri Hapsari | Desti SR
Bukit Durian Sagara, Agrowisata Sekaligus Tempat Healing di Sukabumi
Bukit Durian Sagara (Instagram.com/@bukitsagara)

Bukit Durian Sagara merupakan salah satu destinasi wisata unik di Sukabumi yang menghadirkan pesona alam memukau karena berada di atas puncak bukit dengan suasana nyaman dan udara sejuk menyegarkan.

Mempunyai keindahan alam memesona, tempat berikut termasuk ke dalam jenis agrowisata yang cocok dikunjungi untuk mempelajari budidaya durian dari petani setempat.

Penasaran dengan hal menarik apa saja yang akan ditemukan di tempat tersebut? Berikut ini ulasan lengkap mengenai Bukit Durian Sagara mulai dari daya tarik hingga harga tiket masuk yang ditawarkan.

Daya Tarik Bukit Durian Sagara

Bukit Durian Sagara memiliki daya tarik utama berupa panorama alam yang memanjakan mata karena lokasinya yang berada tepat di atas puncak bukit.

Suasana yang nyaman dengan udara sekitar yang terasa sejuk, membuat Bukit Durian Sagara dapat dijadikan pilihan tempat untuk merehatkan pikiran dari padatnya aktivitas sehari-hari.

Ketika mengunjungi destinasi wisata berikut, wisatawan juga dapat mengabadikan momen di beberapa spot yang tampak indah dengan latar alam hijau memukau.

Tidak hanya itu, di Bukit Durian Sagara, pengunjung juga dapat menambah wawasan mengenai cara pembudidayaan buah durian, mulai dari cara menanam, merawat hingga memanen durian.

Tentunya tempat berikut menjadi salah satu surga bagi para pencinta durian karena tidak hanya melihat proses perawatan pohon durian, pengunjung juga dapat langsung mencoba buah berduri itu secara langsung.

Dengan segala daya tariknya yang ditawarkan, Bukit Durian Sagara tentunya cocok dikunjungi sebagai salah satu destinasi wisata untuk menghabiskan waktu liburan bersama dengan anggota keluarga.

Fasilitas Bukit Durian Sagara

Adapun fasilitas Bukit Durian Sagara sangatlah lengkap, mulai dari area bersantai, musala, spot foto hingga toilet yang bersih dan terawat dengan baik.

Salah satu spot foto yang paling ikonik di Bukit Durian Sagara adalah jembatan kayu yang menghubungkan antara satu area dengan area lainnya. 

Setelah puas mengelilingi area wisata, pengunjung juga dapat berburu kuliner dengan mendatangi kawasan restoran yang menyediakan beragam sajian, mulai dari nasi goreng, nasi timbel, pisang goreng hingga minuman-minuman menyegarkan, seperti es kelapa muda dan beragam jenis jus.

Selain hal-hal di atas, pihak pengelola tempat wisata berikut juga menyediakan berbagai fasilitas penunjang lain, seperti penginapan dan area bermain anak yang menyenangkan.

Alamat dan Harga Tiket Masuk Bukit Durian Sagara

Bagi yang tertarik untuk mengunjungi Bukit Durian Sagara dapat langsung mendatangi lokasinya yang berada di Desa Sukamaju, Cikakak, Sukabumi, Jawa Barat.

Adapun wisatawan dapat berkunjung ketika jam operasionalnya dimulai, yakni pada pukul 08.00 sampai dengan 20.00, dengan membayar harga tiket masuk mulai dari Rp5.000 per orang.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak