Sebagian orang mungkin pernah merasakan sensasi gatal pada bagian langit-langit mulut. Bahkan, rasa gatal juga dapat menyebar ke rongga hidung dan telinga. Namun, tidak semua orang memahami penyebab dari rasa gatal tersebut dan malah mengabaikannya.
Untuk itu, di artikel kali ini kita akan membahas tentang penyebab rasa gatal pada langit-langit mulut, berikut empat diantaranya.
BACA JUGA: Perlu Diperhatikan, Berikut 3 Tips Menjaga Program Diet Saat Lebaran
1. Gejala Rhinitis Alergi
Melansir dari laman Mayo Clinic, rasa gatal di langit-langit mulut merupakan suatu gejala dari penyakit rhinitis alergi atau hay fever. Penyakit ini terjadi ketika Anda menghirup alergen yang menyebabkan terjadinya peradangan lapisan dalam hidung.
Beberapa contoh alergen yang sering menyebabkan peradangan, yakni serbuk sari bunga, bulu kucing, asap rokok, dan debu. Cara terbaik untuk mengatasi rhinitis alergi yaitu dengan menghindari paparan dari berbagai alergen penyebab peradangan tersebut.
2. Infeksi Virus
Selain paparan alergen, infeksi virus juga menjadi penyebab terjadinya rasa gatal pada langit-langit mulut dan menginfeksi saluran pernafasan atas. Melansir dari laman Medical News Today, Ketika tubuh terinfeksi virus, sistem daya tahan tubuh mengirimkan sel kekebalan tubuh untuk menangkap dan menghancurkan patogen penyebab penyakit.
Penumpukan sel kekebalan inilah yang menyebabkan peradangan dan memicu rasa gatal pada langit-langit mulut hingga ke tenggorokan. Beberapa contoh virus tersebut, yakni Covid-19, virus influenza dan virus herpes simpleks-1 atau HSV-1.
BACA JUGA: Peringatan Sinar UV Tinggi! Lakukan 8 Tips Berikut untuk Cegah Kanker Kulit
3. Infeksi Jamur
Melansir dari Healthline, Candida albicans merupakan jenis jamur yang dapat menginfeksi rongga mulut dan menyebabkan penyakit kandidiasis oral atau yang sering disebut dengan sariawan. Gejala yang timbul akibat infeksi jamur ini meliputi rasa gatal pada rongga mulut dan belakang tenggorokan hingga rasa nyeri yang mengganggu.
Penyakit ini sering ditemukan pada orang dengan sistem kekebalan tubuh lemah, misalnya pada anak, lansia, penderita diabetes dan leukemia. Oral thrush tidak menular dapat diatasi dengan obat-obatan antijamur, seperti dikutip dari laman Hello Sehat.
BACA JUGA: Lakukan 4 Tips Ini untuk Mengatasi Mabuk Perjalanan saat Mudik Lebaran
4. Kecemasan
Meskipun jarang ditemukan, namun pada beberapa kasus rasa cemas yang berlebihan juga dapat menimbulkan sensasi gatal pada rongga mulut, terutama pada bagian langit-langit mulut dan bibir.
Untuk mempercepat penyembuhan dan meringankan rasa gatal pada langit-langit mulut, usahakan untuk selalu menjaga kebersihan rongga mulut dengan rajin menggosok gigi, minum air hangat, mengonsumsi makanan tinggi vitamin C dari sayur dan buah, serta tidak menggaruk bagian langit-langit mulut yang terasa gatal agar tidak terjadi luka.
Jika gejala terasa semakin intens dan mengganggu aktivitas, segera konsultasikan diri ke dokter untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. Semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
6 Penyebab Penis Berdarah yang Perlu Anda Waspadai, Pernah Mengalaminya?
-
6 Penyebab Mata Kaki Bengkak, Mulai dari Cedera hingga Penyakit Ginjal
-
Catat! Ini 4 Posisi Tidur yang Dianjurkan bagi Ibu Hamil
-
Jangan Anggap Remeh, Ini 5 Dampak Negatif Telat Makan bagi Kesehatan
-
5 Manfaat dan Aturan Penggunaan Minyak Ikan untuk Kucing
Artikel Terkait
-
Handphone Kamu Rusak Saat Main Game? Ini Penyebab yang Sering Diabaikan
-
Harga Emas 'Menggila', Apa yang Sebenarnya Terjadi?
-
Mengapa Rezeki Bisa Seret? Ini Penyebabnya dalam Islam
-
Ritual Leluhur Berujung Tragis: Pria Ini Diduga Picu Kebakaran Hutan Terburuk dalam Sejarah Korsel
-
Jangan Sampai Ban Pecah Saat Mudik! Simak Tips Penting Ini
Health
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
Terkini
-
Youthful dan Energik! Ini 4 Padu Padan Outfit ala Ryu Sarang izna
-
Warisan Ki Hajar Dewantara: Relevansi Semboyan Taman Siswa di Zaman Modern
-
Tembus 1 Juta Penonton, Qodrat 2 dan Jumbo Kini Resmi Bersaing Ketat
-
10 Fakta Menarik Denji, si Manusia Gergaji dari Anime Chainsaw Man
-
Politika Ki Hajar Dewantara dalam Membangun Pendidikan dan Bangsa Indonesia