Saat kita menjalin hubungan dengan pasangan, tak jarang konflik yang terjadi itu adalah karena ketidakmampuan kita untuk memahami perbedaan karakter. Khususnya kecenderungan yang berbeda antara pria dan wanita.
Terkadang, seorang pria hanya ingin mengambil jarak dan bersembunyi di dalam 'gua'-nya, sementara wanita ingin selalu didengarkan dan diberi perhatian.
Perbedaan ini tentu saja akan menimbulkan kesalahpahaman kalau kita nggak benar-benar memahami bagaimana menempatkan diri dan memperlakukan pasangan sesuai dengan kebutuhannya.
Terkait hal tersebut, buku berjudul 'When Love Finds Its Way' memberikan gambaran dan solusi untuk menghadapi konflik seputar hubungan antara pria dan wanita.
Buku yang ditulis oleh Nike Shinta ini membahas hal-hal penting yang harus diketahui saat menghadapi banyaknya perbedaan dalam hubungan.
Seperti bagaimana memahami perasaan wanita yang memang cenderung menjadi sosok yang amat peka dan perasa, atau bagaimana menyelami pemikiran pria yang biasanya lebih mengedepankan logika dalam mengambil keputusan.
Selain hal di atas, penulis juga membahas tentang beberapa kiat dalam menghadapi konflik dalam hubungan. Hal tersebut dibahas dengan contoh kasus yang bisa kita jadikan acuan dan pembelajaran.
Hanya saja, sebagai pembaca, saya menilai bahwa beberapa materi yang disampaikan perlu eksplorasi lebih mendalam terkait riset, survei, ataupun penelitian yang bisa menjadi fakta yang valid untuk mendukung opini yang disampaikan penulis.
Penulis dengan latar belakang sebagai seorang motivator juga sangat mempengaruhi cara penuturan narasi yang ada di buku ini yang terkesan sedikit menggurui.
Tapi sebenarnya mungkin nggak masalah juga bagi tipe pembaca lain yang menyukai gaya penuturan seperti itu.
Yang jelas, buku ini bukan tipe buku non-fiksi yang bisa dibaca sekali duduk. Contoh kasus yang diangkat lumayan beragam dan membahas berbagai polemik dalam hubungan pria dan wanita dalam perspektif yang cukup berimbang.
Secara umum, terlepas dari beberapa kekurangannya, buku ini tetap menarik dari segi konten edukasi yang diangkat mengenai bagaimana merawat suatu hubungan agar kita terhindar dari kesalahpahaman.
Jadi, bagi kamu yang sering terjebak pertengkaran dalam hubungan karena ketidakmampuan memahami pasangan, When Love Finds Its Way bisa menjadi salah satu rekomendasi buku yang memuat solusi atas permasalahan tersebut. Selamat membaca!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Buku Obat Sedih Dosis Tinggi, Refleksi agar Semangat Menjalani Hidup
-
Buku Home Learning, Belajar Seru Meski dari dalam Rumah
-
Buku Broken Strings: Menyelami Trauma Relasi dalam Hubungan Toksik
-
Buku Ternyata Tanpamu, Memaknai Perpisahan ala Natasha Rizky
-
Buku Sehat Setengah Hati, Cara Mudah Memperbaiki Pola Hidup
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Buku Genre Romance Karya Penulis Lokal!
-
From Me to You: Love Notes, Jawaban Persoalan Asmara Ala Asma Nadia
-
Ulasan Novel I Went to See My Father: Kisah Emosional Antara Ayah dan Anak
-
Novel Sang Pemanah: Perihal Usaha dan Fokus Berjuang Mencapai Tujuan Hidup
-
Ulasan Buku How to Hold a Grudge: Mengelola Rasa Dendam Secara Produktif
Ulasan
-
Nostalgia Film 5 cm: Antara Keindahan Mahameru dan Kekuatan Persahabatan
-
Burung-Burung Rantau: Gagasan tentang Manusia Pasca-Indonesia
-
Dua Dini Hari: Noir Lokal tentang Konspirasi dan Nasib Anak Jalanan
-
Psikologi di Balik Hadirnya Do Ra-mi dalam 'Can This Love Be Translated?'
-
Tips Jitu Membuat Keputusan Bijak di Buku Clear Thinking
Terkini
-
Mengecam Konten "Sewa Pacar" Libatkan Pelajar
-
4 Pelembab Korea PDRN, Regenerasi Sel Kulit Kering untuk Skin Barrier Sehat
-
Fuji Buka-bukaan soal Rencana Menikah: Maunya Tahun ini?
-
Banda Neira 'Tak Apa Akui Lelah': Enak Didengarkan, Lirik Relate Dirasakan
-
Masuk Radar John Herdman, Gelandang Madura United Jordy Wehrmann Siap Jadi WNI?