YOUNG-LUV.COM Sukses Menjadi Album STAYC dengan Penjualan Tertinggi

Hernawan | Anni Sasa
YOUNG-LUV.COM Sukses Menjadi Album STAYC dengan Penjualan Tertinggi
STAYC (soompi)

Girl group STAYC kembali mencetak prestasi yang mengesankan dengan memecahkan rekor pribadi atas penjualan mini album kedua mereka.

Allkpop melansir, menurut update terbaru dari Hanteo Chart, mini album kedua milik STAYC yang berjudul 'YOUNG-LUV.COM' terjual lebih dari 10.000 copy pada hari keempat rilis. Sehingga, total album yang telah terjual mencapai 123.000 copy penjualan album.

Sebelumnya, album ini telah terjual lebih dari 78.000 copy di hari pertama. Menjadikan album ini sebagai album dengan penjualan hari pertama tertinggi milik STAYC dan mempertahankan angka penjualannya sejak album resmi dirilis.

Dengan ini, album 'YOUNG-LUV.COM' tidak hanya memecahkan rekor penjualan hari pertama STAYC, tapi juga penjualan minggu pertama STAYC. Rekor ini sebelumnya dipegang oleh mini album pertama mereka yang bertajuk 'Stereotype' dengan penjualan minggu pertama mencapai 114.000 copy.

'YOUNG-LUV.COM' merupakan mini album kedua milik STAYC yang telah rilis 21 Februari lalu. Menjadikan mini album tersebut sebagai comeback pertama STAYC setelah merilis mini album pertama mereka 'Stereotype' pada September 2021 lalu.

Mini album YOUNG-LUV.COM terdiri dari enam lagu, masing-masing menggambarkan kisah cinta yang berbeda dengan berbagai genre, seperti pop rock dan R&B alternatif. Lagu-lagu tersebut di antaranya SAME, 247, YOUNG LUV, BUTTERFLY, I WANT U BABY dan RUN2U sebagai lagu utama.

Lagu utama RUN2U hadir dilengkapi dengan video musik yang menggambarkan keinginan yang kuat untuk mendapatkan hati seseorang yang dicintai, tanpa mengkhawatirkan apa yang orang lain pikirkan. 

STAYC sendiri merupakan girl group generasi keempat yang telah debut pada 12 November 2020 lalu di bawah naungan agensi High Up Entertainment, lewat single album berjudul Star to a Young Culture, dengan lagu utama bertajuk SO BAD. 

Girl group yang kini aktif dengan enam anggota (Sumin, Sieun, Isa, Seeun, Yoon, dan J) juga telah dinobatkan sebagai Best Rookies oleh Billboard Korea. STAYC juga berhasil memenangkan penghargaan Best Female Rookie Award dari Brand Customer Loyalty Award pada 2021 lalu. 

Selamat untuk STAYC. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak