OST Drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo Say Yes Kembali Viral di TikTok

Hernawan | hesti ya
OST Drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo Say Yes Kembali Viral di TikTok
OSTDrama Moon Lovers: Scarlet Heart ‘Say Yes’ - Punch ft Loco (YouTube/Stone Music Entertainment)

Seperti biasa, TikTok memanglah sebuah platform dimana banyak penggunanya melakukan challenge, daily vlog, mempromosikan produk, memberikan edukasi, dan masih banyak lagi.

Salah satu yang menjadi viral beberapa hari belakangan ini yaitu, di mana para TikTokers melakukan dance challenge menggunakan soundSay Yes’.

‘Say Yes’ sendiri merupakan soundtrack yang dibawakan oleh Punch dan Loco dari drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. Kalian udah pada nonton drama yang satu itu belum? Atau jangan-jangan belum pada tau drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo itu drama yang mana?

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo adalah drama Korea yang dirilis pada tahun 2016. Drama ini diperankan oleh beberapa artis terkenal seperti IU, Lee Joon Gi, Kang Ha Neul, Baekhyun, Ji Soo, Nam Joo Hyuk, dan Hong Jong Hyun.

Drama Korea ini memiliki latar dinasti Goryeo. Di mana dalam drama tersebut menceritakan Hae Soo (IU) yang melakukan time travel dari dunia saat ini menuju dinasti Goryeo. Dalam kehidupannya di dinasti Goryeo, Hae Soo bertemu dengan beberapa pangeran, yang kemudian ia jatuh cinta kepada salah satu pangeran tersebut.

Drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo berhasil mendapatkan banyak cinta dari para penggemar drama Korea. Selain kemampuan pemain dan alur ceritanya, drama ini dilengkapi dengan beberapa soundtrack.

Dari beberapa soundtrack drama Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo, ‘Say Yes’ menjadi soundtrack yang paling terkenal. Di YouTube sendiri, video musik untuk lagu ini telah ditonton oleh lebih dari 182 juta kali di kanal YouTube Stone Music Entertainment.

Kali ini lagu ‘Say Yes’ kembali viral di TikTok, di mana para TikTokers melakukan dance challenge menggunakan sound dari lagu ini. Namun, bedanya kali ini mereka menggunakan versi sped up yang diunggah oleh akun TikTok @trishguk.

Sound ‘Say Yes’ dengan versi sped up ini telah mencapai 609k pengguna. Di mana soundtrack aslinya sendiri telah mencapai 883k pengguna. Lagu ini berhasil masuk ke dalam top 5 #ViralDiTikTok Weekly Trending.

Mereka yang melakukan dance challenge ini, menambahkan hastag #sayyeschallenge untuk memeriahkannya. Hastag ini telah digunakan oleh lebih dari 57juta pengguna di TikTok.

Gimana nih, kalau kalian tim yang udah nonton drama Moon Lovers: Scarlet Heart, bukan? Atau kalian salah satu dari mereka yang ikutan #sayyeschallenge?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak