4 Manfaat Menyikat Gigi Sebelum Tidur yang Perlu Kamu Tahu!

Rendy Adrikni Sadikin | Denisa Shafadila
4 Manfaat Menyikat Gigi Sebelum Tidur yang Perlu Kamu Tahu!
Ilustrasi orang yang akan menyikat gigi sebelum tidur.(Pixabay/didesign021).

Apa kegiatan yang sering kamu lakukan sebelum tidur? Apakah kamu akan pergi ke kamar mandi terlebih dahulu untuk mencuci muka dan menggosok gigi? Atau kamu akan langsung tidur begitu saja?

Perlu diketahui, menyikat gigi pada malam hari sebelum tidur memiliki banyak manfaat lho. Gigi pastinya akan menjadi lebih sehat dan terhindar dari berbagai macam penyakit.

Kamu penasaran ga ada apa saja ya manfaat yang bisa kamu dapatkan jika rajin menyikat gigi sebelum tidur?

1. Mencegah penyakit gusi

Dengan menyikat gigi pada malam hari sebelum tidur kamu bisa terhindar dari penyakit yang namanya peradangan gusi. Peradangan gusi ini memiliki ciri-ciri gusi menjadi merah, bengkak dan lunak, serta berdarah saat kamu sedang menyikat atau membersihkan gigi.

Ketika kamu bisa konsisten untuk menyikat gigi pada malam hari sebelum tidur, maka kamu bisa mencegah diri kamu sendiri agar tidak terkena penyakit radang gusi.

2. Mencegah bau mulut

Menyikat gigi sebelum tidur bisa menghindarkan kamu dari bau mulut yang tidak sedap. Jika kamu tidak membersihkan gigi dahulu sebelum tidur maka kuman dalam mulut akan berkembang sehingga menyebabkan mulut mengeluarkan bau yang tidak sedap.

Oleh karena itu, untuk menjaga kebersihan gigi dan mulut tetap perlu dilakukan meskipun kamu dalam keadaan terlelap.

3. Mencegah terbentuknya karang gigi

Tahukah kamu? Jika kamu jarang menyikat gigi, maka plak yang menempel pada gigi akan mengeras. Jika sudah mengeras seperti itu, karang gigi akan mudah terbentuk. 

Perlu kamu tahu, karang gigi ini bisa menyebabkan bau mulut serta gusi berdarah lho!

4. Mencegah terjadinya gigi berlubang

Dikutip dari Klikdokter, kandungan fluoride pada pasta gigi mampu mencegah terjadinya gigi berlubang. Perlu diketahui bahwa ketika kamu tidur, waktu perlekatan fluoride pada gigi menjadi lebih lama.

Hal ini dapat memengaruhi restrukturisasi pada gigi sehingga gigi kamu akan menjadi lebih kuat.

Itulah keempat manfaat yang bisa kamu dapatkan jika rajin membersihkan gigi sebelum tidur. Dengan gigi yang bersih dan sehat tentu kamu akan lebih percaya diri untuk bepergian kemana-mana dan tentunya terbebas dari rasa sakit gigi.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak