Diabetes merupakan penyakit yang muncul akibat tingginya kadar gula (glukosa) dalam darah. Penyakit ini tentu saja dapat berpengaruh pada setiap bagian di tubuh manusia, salah satunya kulit.
Penyakit diabetes tidak hanya bisa dilihat melalui alat tes gula darah, tapi ketika seseorang menderita diabetes, ada sejumlah masalah kulit lain yang muncul karena melemahnya sistem kekebalan tubuh sehingga penderita diabetes sangat rentan pada infeksi.
Lantas, apa saja gejala diabetes pada kulit yang harus diwaspadai? Mengutip American Diabetes Association melalui Hellosehat, berikut ini datanya.
Gejala Diabetes pada Kulit
1. Akantosis Nigrikans
Gejala diabetes pada kulit yang pertama adalah akantosis nigrikans. Ini merupakan kelainan pigmentasi kulit yang ditandai dengan berubahnya warna kulit pada lipatan tubuh menjadi lebih gelap. Kondisi ini bisa umumnya dijumpai pada penderita diabetes yang mengalami obesitas.
BACA JUGA: Hati-Hati! Ini 5 Dampak Buruk Obesitas yang Nggak Boleh Disepelekan
2. Dermopati Diabetik
Masalah selanjutnya adalah dermopati diabetik, yakni masalah kulit yang menyerang kaki. Ciri dari dermopati diabetik adalah munculnya bercak bersisik kecoklatan pada kulit. Karena tidak gatal atau sakit, maka banyak orang yang mengira bahwa bercak ini adalah flek penuaan.
3. Lenting Diabetes
Gejala diabetes pada kulit yang ketiga adalah lenting diabetes. Penyakit ini terlihat seperti luka bakar dan biasanya terjadi pada orang yang mengalami kerusakan saraf akibat diabetes.
Namun penyakit ini sebenarnya bisa sembuh dengan sendirinya, asal penderita harus rajin mengontrol kadar gula dalam darahnya.
4. Reaksi Alergi
Selanjutnya gejala diabetes pada kulit juga bisa ditandai dengan munculnya reaksi alergi. Gejala tersebut biasanya muncul berupa ruam dan bercak merah pada kuliy. Reaksi alergi ini muncul pada area sekitar suntikan insulin.
BACA JUGA: 4 Makanan Penyebab Alergi yang Jarang Diketahui, Ada Alpukat hingga Jagung!
5. Necrobiosis lipoidica diabeticorum (NLD)
Gejala kelima diabetes pada kulit yang kelima adalah Necrobiosis lipoidica diabeticorum (NLD), yakni penyakit kulit yang muncul karena adanya kerusakan saraf yang diakibatkan oleh diabetes.
Gejalanya mirip dermopati diabetik, namun bercak pada penyakit ini lebih dalam dan lebar. Bahkan bercak dari penyakit ini terasa gatal dan nyeri.
Nah, itu tadi sejumlah gejala diabetes pada kulit yang wajib diwaspadai. Semoga informasi ini bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS