Seorang ibu yang masih memiliki bayi di bawah usia 6 bulan pasti merasa bimbang dan khawatir untuk ikut berpuasa saat bulan Ramadan. Pendapat ini sangat beralasan karena puasa bisa saja mempengaruhi jumlah dan kualitas dari ASI.
Dikutip dari situs Baby Centre UK, terdapat penurunan jumlah vitamin dan zat gizi mikro yang terkandung dalam air susu yang diproduksi oleh seorang ibu yang sedang berpuasa.
Namun hal tersebut tidak perlu dikhawatirkan secara berlebihan ya, karena jumlah nutrisi utama yang terkandung dalam ASI seperti protein, karbohidrat, dan zat makro lainnya akan tetap sama.
Lalu, apakah ada cara puasa yang aman untuk ibu menyusui agar produktivitas ASI tidak menurun sehingga jumlah dan kandungannya tetap sama?
Dirangkum dari artikel Alodokter, ada 4 tips yang bisa dilakukan oleh ibu menyusui ketika mereka memutuskan untuk berpuasa. Yuk, simak informasinya berikut ini.
1. Lakukan persiapan puasa dari jauh-jauh hari
Sebelum memasuki momen puasa, pastikan Anda telah belanja berbagai macam kebutuhan seperti makanan, minuman, dan suplemen yang akan dikonsumsi selama bulan puasa.
Persiapan ini bisa dilakukan paling lambat H-3 sebelum masuk bulan puasa. Tujuannya, agar Anda bisa lebih santai dan tidak terlalu kecapekan ketika masuk waktu puasa.
2. Manfaatkan waktu luang untuk istirahat
Ketika sedang berusaha, Anda harus bisa memanfaatkan waktu luang untuk beristirahat. Jangan lupa untuk membatasi kegiatan yang menguras tenaga fisik terlalu banyak.
BACA JUGA: Selain Uang, Ini 4 Hal yang Sebaiknya Dipersiapkan Menjelang Idul Fitri
Selain itu, jika bulan puasa berlangsung pada musim panas, Anda perlu mengurangi aktivitas yang berada di luar rumah agar tidak gampang lelah.
3. Jangan sampai dehidrasi
Menahan rasa haus adalah tantangan terbesar selama melakukan puasa. Apalagi ditambah dengan cuaca terik yang bisa membuat orang jadi gampang dehidrasi.
Agar busui bisa terhindar dari masalah tersebut, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi air putih yang cukup ketika sahur dan berbuka supaya jumlah cairan tubuh tidak gampang hilang dan tetap terpenuhi hingga waktu berbuka.
4. Jaga asupan makanan saat sahur dan buka
Selama berpuasa, pola makan akan ikut berubah mengikuti peraturan yang telah ditetapkan. Jika biasanya ibu hamil bisa makan 3-4 kali sehari, namun ketika puasa hanya bisa makan 2 kali sehari.
Untuk menyiasati hal ini, Anda perlu memperhatikan asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi saat sahur dan buka puasa.
Pastikan menu makanan Anda tetap seimbang dalam porsi yang wajar agar ASI yang dihasilkan tetap berlimpah. Anda juga bisa mengonsumsi vitamin atau suplemen lain jika diperlukan.
Nah itulah 4 tips berpuasa yang aman dan sehat untuk ibu menyusui agar produktivitas ASI selalu melimpah dan gizinya tetap terjaga.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS