Jelang hari raya Idul Adha, beragam persiapan mulai dilakukan. Salah satunya yakni menyiapkan hidangan yang lezat untuk disantap. Hari raya Idul Adha, identik dengan perayaan menyembelih hewan kurban. Maka tak jarang, jika pada momen ini ada banyak daging kurban yang bisa diolah menjadi beragam jenis masakan.
Membahas tentang daging, ternyata daging merupakan sumber protein hewani yang memiliki kandungan asam amino yang lebih lengkap dibandingkan dengan protein nabati. Meski memiliki protein yang tinggi, rupanya mengonsumsi daging secara berlebihan bisa berbahaya lho untuk kesehatan. Apa saja bahayanya? Melansir dari klikdokter.com serta halodoc, inilah beberapa bahaya kesehatan yang bisa timbul akibat makan daging berlebihan.
1. Berat badan meningkat
Meskipun diet tinggi protein mampu menurunkan berat badan, namun itu hanya jangka pendek. Mengonsumsi daging yang tinggi lemak apalagi dalam jumlah yang besar, mampu meningkatkan berat badan dan juga kadar kolesterol.
Oleh sebab itu penting sekali dalam pemilihan daging untuk dikonsumsi. Karena tidak menutup kemungkinan daging yang rendah lemak jika asupannya berlebihan dari kebutuhan tubuh, bisa disimpan menjadi lemak.
2. Memicu kanker
Mengonsumsi daging secara berlebihan ternyata bisa memicu kanker, terutama daging merah. Kok bisa? Hal ini disinyalir hormon, kandungan lemak, zat karsinogenik yang terdapat pada daging merah bertanggung jawab membentuk penyakit kanker seperti kanker usus besar, prostat serta kanker payudara. Risiko kanker akan jauh lebih besar ketika konsumsi daging olahan secara berlebihan.
BACA JUGA: 5 Jenis Biji-bijian Bantu Meningkatkan Kesuburan agar Program Hamil Lancar
3. Dehidrasi
Mengonsumsi daging secara berlebihan bisa memicu dehidrasi. Hal ini karena daging yang dikonsumsi akan menumpuk nitrogen hasil pemecahan protein di dalam darah. Sehingga tubuh akan mengeluarkan nitrogen, salah satunya melalui urine.
Akibatnya air yang keluar melalui urine akan berlebihan yang bisa berdampak pada timbulnya dehidrasi. Terutama bagi kamu yang kurang minum atau asupan air tidak cukup terpenuhi.
4. Konstipasi
Konstipasi terjadi akibat mengonsumsi daging tanpa dibarengi dengan sayur serta buah, bisa menimbulkan konstipasi. Asupan serat yang kurang maka kamu akan kesulitan untuk BAB. Sehingga ketika mengalami kesulitan BAB, risiko terkena wasir akan lebih besar.
5. Gangguan ginjal
Mengonsumsi daging secara berlebihan bisa membuat kerja ginjal menjadi berat. Hal ini karena ginjal akan berusaha mengeluarkan nitrogen melalui urine.
Terutama bagi seseorang yang mengalami penurunan kinerja ginjal, justru akan membuat ginjal semakin berat. Oleh sebab itu, bagi mereka yang memiliki gangguan ginjal tertentu perlu membatasi konsumsi daging.
Nah, itulah beberapa bahaya dibalik mengonsumsi daging secara berlebihan. Meski saat Idul Adha ada banyak daging yang melimpah, penting sekali untuk membatasi jumlah asupannya, agar tidak menimbulkan dampak yang merugikan untuk kesehatan, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS