3 Efek Samping Berlebihan Meminum Teh, Salah Satunya Sulit Tidur

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
3 Efek Samping Berlebihan Meminum Teh, Salah Satunya Sulit Tidur
Ilustrasi Secangkir Teh (Pexels/mareefe)

Sebagian besar orang di dunia pastinya cukup menyukai atau pernah meminum teh. Salah satu minuman yang cukup sering dikonsumsi setiap harinya ini memang terkenal memiliki citarasa yang cukup unik tergantung dari bahan apa saja yang digunakan. Selain itu, mengkonsumsi teh secara teratur juga memiliki banyak manfaat medis bagi tubuh.

Namun, ternyata mengkonsumsi teh secara berlebihan juga diketahui memiliki efek samping yang kurang baik bagi tubuh. Dalam beberapa kasus, mengkonsumsi teh secara berlebihan juga dapat mendorong seseorang untuk buang air kecil secara berlebih. Selain itu, ada beberapa efek lainnya apabila tubuh kita mengkonsumsi teh secara berlebihan. Berikut 3 efek samping seseorang berlebihan mengkonsumsi teh.

1. Dapat Menyebabkan Gangguan Kehamilan

Ilustrasi Secangkir Teh (unsplash/jack nathanael)
Ilustrasi Secangkir Teh (unsplash/jack nathanael)

Ada rumor yang mengatakan wanita tidak boleh meminum teh. Rumor ini sejatinya bisa keliru bisa pula benar. Melansir dari sebuah artikel dalam jurnal yang dimuat oleh “American College of Obsteticrians and Gynecologist”, berpendapat bahwa yang perlu diwaspadai oleh ibu hamil adalah kandungan dari kafein dalam teh tersebut.

Teh merupakan salah satu minuman yang memiliki kandungan kafein. Umumnya, dalam satu cangkir teh terdapat sekitar 20-60 mg kafein. Sedangkan, batas maksimal konsumsi kafein harian yang disarankan untuk ibu hamil adalah tidak lebih dari 150 mg. Apabila jumlah tersebut terlampaui dan dilakukan secara terus menerus dapat berisiko menimbulkan gangguan kehamilan dan janin.

2. Menyebabkan Sulit Tidur

Ilustrasi Teh (unsplash/roiboss)
Ilustrasi Teh (unsplash/roiboss)

Sebagai salah satu minuman yang mengandung kafein, teh tentunya dapat membuat seseorang tetap terjaga apabila dikonsumsi. Melansir dari situs halodoc.com, teh membuat tubuh seseorang menjadi terjaga karena menghambat produksi hormon melatonin. Hal ini menyebabkan tubuh menjadi lebih segar. Hal ini perlu diwaspadi karena apabila tubuh kita mengkonsumsi teh secara berlebihan juga dikhawatirkan dapat menyebabkan sulit tidur dan berujung kepada kelelahan.

3. Memicu Asam Lambung Berlebih

Ilustrasi Teh Rempah (unsplash/drew jemmett)
Ilustrasi Teh Rempah (unsplash/drew jemmett)

Teh ternyata dapat menyebabkan produksi asam lambung berlebihan apabila dikonsumsi dengan takaran yang cukup tinggi. Melansir dari situs halodoc.com, kandungan kafein dalam teh dapat menyebabkan heartburn atau naiknya asam lambung ke daerah kerongkongan. Dalam beberapa kasus, penderita akan merasakan rasa panas bahkan perih disekitar area dada menuju kerongkongan.

Oleh karena itu, disarankan bagimu yang memilki masalah asam lambung berlebih sebaiknya tidak terlalu banyak mengkonsumsi teh dalam sehari. Usahakan hanya 1-2 cangkir saja. Hal ini untuk meminimalisir terjadinya heartburn yang dapat menyebabkan rasa panas di saluran pencernaan.

Nah, itulah beberapa efek samping dari pengkonsumsian teh secara berlebihan. Sejatinya apapun yang dikonsumsi secara berlebihan akan memberikan efek samping bagi tubih. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak