Jika kamu cukup akrab dengan dunia dapur, pastinya tidak asing dengan tanaman rosemary yang juga menjadi salah satu tanaman atau bumbu dapur yang lumrah digunakan di banyak masakan barat. Tanaman yang memiliki nama latin Rosmarinus officinalis ini merupakan tanaman yang berasal dari kawasan Mediterania dan kini dibudidayakan di banyak negara, termasuk di Indonesia.
Rosemary umumnya digunakan sebagai bumbu dapur dalam banyak masakan, seperti ketika memasak daging, sup ataupun makan lainnya. Namun, bumbu dapur yang memiliki aroma cukup khas ini ternyata juga memiliki banyak manfaat, khususnya bagi kesehatan dan dunia medis. Berikut merupakan 3 manfaat dari tanaman rosemary bagi tubuh.
BACA JUGA: 5 Manfaat Konsumsi Daun Chaya bagi Kesehatan, Bantu Cegah Anemia
1. Dapat Digunakan Sebagai Obat Kerontokan
Selain digunakan sebagai penyedap rasa, tanaman rosemary juga termasuk ke dalam tanaman herbal yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut. Melansir dari penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal “United Stated of America National Library of Medicine”, tanaman rosemary dapat berguna sebagai obat anti kerontokan pada rambut.
Penggunaan rosemary dalam dunia pengobatan rambut ternyata sudah dilakukan sejak ratusan tahun yang lalu. Rosemary umumnya akan diambil minyak atau ekstraknya kemudian dibalurkan ke permukaan kulit kepala atau sebagai serum kesehatan rambut. Cara ini diyakini dapat memperkuat struktur batang dan akar rambut agar tidak mudah rontok.
2. Menjaga Kadar Gula Darah
Ekstrak dari tanaman rosemary ternyata juga diyakini memiliki kandungan yang berguna untuk menjaga kadar gula darah. Melansir dari situs halodoc.com, tanaman ini mengandung asam karnosik dan asam rosmarinic yang menyerupai enzim insulin. Senyawa inilah yang dapat membuat kadar gula dalam darah tetap stabil dan membantu menjaga kesehatan jantung.
Selain itu, tanaman rosemary juga mampu berperan sebagai zat anti oksidan guna menangkal radikal bebas. Tanaman herbal ini dapat membantu regenerasi sel-sel tubuh dan mempercepat penyembuhan luka maupun penyakit tertentu.
BACA JUGA: 4 Efek Samping Penggunaan Obat Kuat yang Perlu Anda Ketahui
3. Meningkatkan Sistem Imun Pencernaan
Tanaman rosemary juga dapat berperan sebagai obat alami untuk menjaga sistem imun pada saluran pencernaan. Melansir dari artikel berjudul “Antioxidant activity of rosemary (Rosmarinus officinalis L.) essential oil and its hepatoprotective potential”, rosemary dapat merangsang pelepasan senyawa dalam kelenjar empedu yang berguna untuk melancarkan sistem pencernaan dan menjaga imun. Cara penggunaan tanaman ini sebagai obat imunitas dalam saluran pencernaan adalah dengan menambahkannya ke dalam makanan yang dikonsumsi sehari-hari.
Nah, itulah beberapa manfaat dari tanaman rosemary yang berguna bagi kesehatan. Semoga informasi ini bermanfaat bagi kita semua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS