5 Tips Menyusun Barang di Tas Carrier untuk Naik Gunung, Jadi Lebih Enteng!

Ayu Nabila | Diat Anugrah
5 Tips Menyusun Barang di Tas Carrier untuk Naik Gunung, Jadi Lebih Enteng!
Ilustrasi Tas Carrier (Pexels.com)

Mendaki gunung menjadi hobi yang banyak digemari oleh banyak orang, terkhusus anak muda yang gemar berpetualang. Kegiatan ini bukanlah hal yang sederhana. Banyak hal yang harus dipersiapkan mulai dari fisik, mental, hingga peralatan dan perbekalan.

Peralatan dan perbekalan yang diperlukan untuk mendaki gunung cukup banyak. Hal ini membuat kita membutuhkan tas carrier untuk membawanya. 

Selain itu, menempatkan barang bawaan dalam tas carrier juga tidak boleh sembarangan. Ada beberapa tips yang harus dilakukan agar tas carrier dapat nyaman saat digendong dalam perjalanan jauh. Berikut ini adalah 5 tips menyusun barang bawaan untuk mendaki gunung di atas carrier. 

1. Kelompokkan Barang Sesuai Kategori dan Penggunaannya

Dalam menempatkan barang bawaan, sesuaikan dengan kelompok penggunaannya. Misal pakaian, alat masak, makanan, dal lain sebagainya. Jangan acak-acakan agar kita mudah menemukan dan mengeluarkan barang tersebut saat membutuhkannya.

2. Masukkan Dalam Kantong Anti Air

Barang-barang yang sudah dikelompokkan tersebut hendaknya dimasukkan ke dalam kantong anti air. Hal ini untuk menghindari barang-barang tersebut tercecer di dalam tas.

Selain itu, kondisi udara pegunungan yang dingin dpat membuat barang bawaan menjadi lembab jika tidak ditutup kantong anti air.

3. Susun Barang Sesuai Beban dan Kebutuhan

Masukkan dan susun barang bawaan dalam carrier sesuai keperluan dan bebannya. Bagian paling bawah diisi dengan barang yang ringan dan jarang digunakan. Seperti pakaian dan sleeping bag. Lalu, benda-benda berat diletakkan di dekat punggung agar beban berat tidak bertumpu pada paha dan pinggang. 

Di bagian belakang benda berat diisi dengan barang dengan beban sedang agar benda berat tidak turun ke bagian bawah. Terakhir, barang ringan dan sering digunakan serta harus cepat dikeluarkan saat kondisi mendesak diletakkan di bagian paling atas.

4. Letakkan Barang Kecil di Saku Luar Tas

Tas carrier umumnya memiliki kantong-kantong kecil di bagian luar. Letakkan barang-barang kecil yang sering digunakan pada bagian tersebut. Barang-barang tersebut misalnya korek, pisau, dan senter.

5. Coba Angkat dan Gunakan Tas

Setelah semua barang masuk, jangan lupa untuk mencoba menggunakan tas tersebut. Apakah sudah nyaman dibawa atau belum. Jika belum nyaman, bongkar dan susun ulang barang bawaan tersebut. Barang bawaan juga harus seimbang agar nenan tidak terpusat di satu sisi saja. Cara memeriksanya adalah dengan meletakkan tas dalam posisi berdiri, jika miring ke satu sisi, artinya tas belum seimbang.

Demikianlah 5 tips menyusun barang bawaan untuk mendaki gunung dalam tas carrier. Gampang-gampang susah, ya? Jika sudah sering dilakukan, tips tersebut akan terasa sangat mudah.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak