Sulit Mengalahkan Julian? Ini Dia Counternya di Game Mobile Legends!

Candra Kartiko | Ridwan Abdul Jabbar
Sulit Mengalahkan Julian? Ini Dia Counternya di Game Mobile Legends!
Julian (Mobile Legends)

Pada tanggal 24 Mei 2022, Mobile Legends kembali merilis hero baru bernama Julian. Hero Fighter/Mage ini merupakan anggota Forsaken Light bersama Xavier, Yin dan Melissa. Selain itu dia juga merupakan anak dari Terizla.

Selain memiliki damage yang sangat tinggi, hero yang menggunakan sabit, pedang serta rantai ini memiliki skill yang sulit dikalahkan oleh lawannya.

Maka simak beberapa counter hero dari Julian ini agar kamu tidak kesusahan saat melawannya.

1. Selena

Selena merupakan hero Assasin/Mage yang sedang hype di patch ini. Dengan menggunakan kombo-nya dengan benar, kamu bisa mengeliminasi Julian dengan mudah.

Untuk mengeliminasi Julian, perlu dikuasi skill 2 Selena dan penggunaan mode assasin-nya.

2. Natalia

Hero ini selalu menjadi langganan ban di beberapa patch dikarenakan kekuatannya yang bisa menghilang dan dapat menculik lawannya dengan mudah.

Dengan kekuatan menghilang Natalia dan damage besar yang dimilikinya, hero ini bisa kamu gunakan untuk mengalahkan Julian.

3. Valir

Valir adalah hero yang cukup mudah untuk mengalahkan Julian. Dengan mengenai skill 1 dan pasifnya, dapat membuat Julian kesulitan untuk melakukan kombonya.

Kamu bisa menggunakan skill 2 Valir untuk mendorong Julian sehingga ia tidak bisa menggunakan kombonya.

4. Hilda

Hilda merupakan hero yang membuat beberapa pemain Mobile Legends kesulitan untuk melawannya. Dengan damage nya yang tinggi serta tebal di semak-semak, ia mampu mengalahkan Julian dengan mudah.

5. Franco

Tak kalah dari yang lain, Franco termasuk hero yang sangat hype pada patch ini, Julian dapat dikalahkan dengan menggunakan skill 1 Franco yang dapat menariknya dari jauh.

Bukan hanya itu, skill 3 Franco juga dapat digunakan untuk menggigit Julian sehingga membuat Julian kesulitan bergerak.

6. Eudora

Eudora memiliki kombo yang dapat mengeliminasi beberapa hero dengan mudah, termasuk Julian. Dengan menggunakan kombo-nya dengan benar Julian dapat dengan mudah dieliminasi.

7. Aldous

Hero yang sangat hype di tier epic ini ternyata mampu mengalahkan Julian dengan mudah. Maka Aldous yang bermodalkan stack dan Build Tanknya membuat Julian tidak bisa mengeliminasinya.

Aldous juga memiliki pasif dengan melakukan tiga kali serangan memberikan HP putih (Absorb).

Itulah beberapa counter hero dari Julian di game Mobile Legends.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak