Seperti yang kita tahu bahwa semua hal tentang Piala Dunia akan menarik jika dibahas, mulai dari tim yang akan bertanding, maskot, lagu tema, bahkan bola yang akan digunakan pun juga memiliki fakta unik. Dalam Piala Dunia kali ini, FIFA bersama merek Adidas telah merilis dua jenis bola yang digunakan untuk pertandingan. Bola tersebut diberi nama Al Rihla dan Al Hilm. Apa bedanya dari kedua bola tersebut?
Menyadur dari laman FIFA (30/03/2022) Al Rihla telah diungkap oleh Adidas sebagai Official Match Ball untuk Piala Dunia FIFA Qatar 2022. Bola ke-14 berturut-turut yang diciptakan Adidas untuk Piala Dunia FIFA dirancang untuk mendukung kecepatan permainan puncak, karena bergerak lebih cepat dalam penerbangan daripada bola mana pun dalam sejarah turnamen.
Al-Rihla sendiri memiliki arti "perjalanan", bola ini digunakan dalam semua pertandingan dari babak penyisihan grup sampai babak perempat final. Sedangkan babak semifinal dan final, FIFA juga merilis satu jenis bola lagi yang diberi nama Al Hilm.
Menyadur dari laman FIFA, bola pertandingan resmi untuk semifinal dan final Piala Dunia FIFA Qatar 2022 telah diresmikan oleh Adidas bernama Al Hilm, yang diterjemahkan sebagai 'Mimpi', mengikuti dari bola pertandingan resmi yang digunakan dalam turnamen sejauh ini, Al Rihla, atau 'Perjalanan'.
Dari segi fisik, baik Al Rihla maupun Al Hilm memiliki guratan dan motif yang sama, namun memiliki warna yang berbeda. Al- Rihla memiliki warna dasar putih dengan semburat warna yang lebih beragam yakni biru, merah, dan oranye. Sedangkan Al Hilm memiliki warna dasar putih dengan semburat warna kemerahan.
Kemudian jika dilihat dari segi teknologi, Al Hilm memiliki satu fitur yang belum dimiliki Al Rihla yakni "connected ball" dan sensor IMU yang mana dapat membantu ofisial membuat keputusan dalam pertandingan secara lebih tepat dan akurat seperti membuat keputusan off side dan lain-lain.
Terlepas dari perbedaan fitur tersebut, kedua bola ini tentu diciptakan untuk menunjang permainan agar lebih berkualitas. Kalau disuruh memilih, kamu lebih suka Al Rihla atau Al Hilm?
Video yang mungkin kamu lewatkan.