Kericuhan antarsuporter bola kembali tak terelakan. Kali ini kericuhan terjadi antara suporter PSIS Semarang dan Persib Bandung yang terjadi saat laga Liga 1 yang berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang pada Minggu (20/8/2023).
Kericuhan itu terjadi diduga akibat kekesalan para suporter PSIS Semarang terhadap Bobotoh yang menyusup masuk di antara kerumunan suporter lainnya.
Pada saat Persib mencetak gol pertamanya di menit ke-23 pertandingan, kericuhan pun mulai pecah, terdapat insiden saling lempar botol air mineral hingga serbuk tepung yang membuat suasana mulai tidak kondusif.
Kericuhan yang terjadi itu melibatkan suporter Persib yang berada di bagian bawah tribun timur sektor utara dan suporter PSIS yang berada di atasnya. Untungnya kericuhan tak berlangsung lama dan bisa diredakan.
BACA JUGA: Jadwal Semifinal Piala AFF U-23 2023: Pertarungan Sengit Menuju Final
Lalu ternyata kericuhan masih berlanjut dan terjadi lagi pascapertandingan selesai. Dari video yang beredar di media sosial, tampak penonton di atas tribun ricuh lalu melemparkan botol dan serbuk tepung. Bahkan ada salah satu suporter yang hampir terjatuh dari tribun imbas kericuhan tersebut.
Kondisi pinggir Stadion Jatidiri juga terlihat berantakan saat kericuhan tersebut terjadi. Sejumlah suporter dikabarkan luka-luka dan telah mendapatkan perawatan medis.
Atas insiden yang kembali mencoreng dunia suporter sepak bola Indonesia, banyak netizen yang geram dengan kejadian tersebut. Akun Twitter @idextratime yang membagikan unggahan video kerusuhan antarsuporter tersebut langsung dibanjiri komentar netizen
BACA JUGA: Menjamu Bhayangkara FC, Madura United Incar Kemenangan Kandang
"Udah paling bener lah sepak bola Indo ga usah ada penonton di stadion, kecuali pas timnas maen, dari tragedi yang udah kejadian aja ga pernah belajar," komen akun @da_b***
"Bener bener sifat yang gabisa diilangin supporter Indonesia, rusuh, rusuh, dan rusuh," sambung akun @mani***
Pertandingan PSIS vs Persib yang diwarnai kericuhan tersebut ditutup dengan kemenangan Persib atas PSIS dengan skor 2-1.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS