Jelang Hadapi RANS Nusantara FC, Persita Tangerang Diperkuat Beberapa Pemain Baru

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Jelang Hadapi RANS Nusantara FC, Persita Tangerang Diperkuat Beberapa Pemain Baru
Sesi Latihan Klub Persita Tangerang. (Instagram/persita.official)

Pada lanjutan laga di pekan ke-20 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persita Tangerang akan menjamu tamunya, RANS Nusantara FC di Stadion Indomilk Arena, Tangerang. Laga yang dijadwalkan digelar pada Kamis (23/11/2023) tengah pekan ini akan menjadi laga perdana bagi kedua tim usai libur kompetisi karena jeda internasional.

Persita Tangerang yang tengah dalam trend kurang begitu baik tentunya akan mencoba meraih 3 poin kemenangan saat menjamu RANS Nusantara FC di pekan ke-20. Di sisi lain, RANS Nusantara FC yang dalam 3 laga terakhir gagal meraih kemenangan akan mencoba untuk mencuri poin kemenangan saat melakoni laga tandang ke markas Persita Tangerang.

Jelang Hadapi Pekan Ke-20, Persita Diperkuat Sejumlah Nama

Buruknya performa Persita Tangerang sepanjang putaran pertama musim 2023/2024 membuat manajemen klub berjuluk “Pendekar Cisadane” ini merekrut sejumlah nama guna memperkuat komposisi skuad. Melansir dari laman resmi klub Persita (persitafc.com), manajemen klub resmi merekrut striker baru asal Portugal, yakni Mohcine Hassan Nader. Pemain keturunan Maroko-Portugal berusia 29 tahun ini diharapakan dapat menjadi tandem yang ideal bagi striker utama Persita Tangerang, yakni Ramiro Fergonzi.

Selain itu, Persita Tangerang juga merekrut mantan kiper timnas Indonesia U-23, Kurniawan Kartika Adjie guna memperkokoh sektor penjaga gawang. Pemain yang sempat merumput di Arema FC ini diharapkan dapat menjadi tembok kokoh di bawah mistar Persita Tangerang di musim ini.

“Saya sangat senang dan bersyukur bisa bergabung dengan Persita di paruh musim ini. Persita sangat serius dalam proses kepindahan saya dari Persik Kediri, terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan,” ujar Kurniawan Kartika Adjie dikutip dari laman resmi klub Persita Tangerang.

Selain itu, pelatih Divaldo Alves juga mendapatkan tambahan amunisi usai gelandang serang blasteran Inggris-Indonesia, yakni Jack Brown telah sembuh dari cedera. Mantan punggawa timnas Indonesia U-20 ini memang sempat absen selama beberapa bulan usai dibekap cedera ACL yang menganggu performanya. Namun, kemungkinan besar pemain asal Filipina, Christian Rontini diragukan tampil saat menghadapi RANS Nusantara FC karena masih berada di Filipina.

“Tentu harapan saya adalah bisa mengembalikan penampilan terbaik saya dan membantu tim dengan berjuang bersama. Kita akan fokus di latihan dan mengikuti arahan pelatih. Kita pasti akan memberikan yang terbaik,” ujar Jack Brown seperti yang dikutip dari laman resmi klub Persita (persitafc.com).

Hingga jelang pekan ke-20, Persita Tangerang masih berada di peringkat ke-15 klasemen sementara dengan raihan 19 poin. Sementara itu, RANS Nusantara FC berada di peringkat ke-5 dengan 31 poin.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak