BRI Liga 1: Menjamu Persita, PSS Sleman Lakoni Laga di Stadion Manahan Solo

Hayuning Ratri Hapsari | zahir zahir
BRI Liga 1: Menjamu Persita, PSS Sleman Lakoni Laga di Stadion Manahan Solo
Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic. (psssleman.id)

Pada lanjutan laga di pekan ke-26 BRI Liga 1 musim 2023/2024, PSS Sleman akan menjamu tamunya, Persita Tangerang di Stadion Manahan, Solo pada Selasa (27/2/2024).

Dilansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru, laga yang sejatinya akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul tersebut dipindahkan ke Stadion Manahan guna mengakomodasi fasilitas pertandingan.

Pihak manajemen PSS Sleman juga telah melakukan segala persiapan dan koordinasi dengan panitia pelaksana guna mengakomodir segala keperluan dan ketertiban jelang laga.

Dilansir dari laman resmi klub PSS Sleman, ketua pelaksana PSS Sleman, Yuyud Pujiarto juga meminta fans PSS Sleman untuk menjaga ketertiban saat jelang laga dan sesudah pertandingan di kandang klub Persis Solo tersebut.

“Puji syukur kami sudah berkoordinasi dan ‘Kulo Nuwun’ dengan beberapa pihak termasuk suporter untuk menggunakan Stadion Manahan. Karena ini adalah rumah sementara kita, saya mengajak PSS Fans untuk menjaga Stadion Manahan bersama-sama. Segala izin telah didapat dan dirampungkan," ujar Yuyud Pujiarto, dikutip dari laman resmi klub PSS Sleman.

"Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu seperti Pemkot Surakarta, Kepolisian Surakarta maupun Jawa Tengah, pihak Panpel Stadion Manahan, serta beberapa pihak yang membantu PSS bisa berkandang di Stadion Manahan,” lanjutnya.

PSS Sleman Harap Mampu Raih Hasil Positif saat Hadapi Persita

Jelang hadapi Persita Tangerang, PSS Sleman tentunya berharap mampu raih hasil positif dalam laga nanti. Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic tentunya berharap timnya mampu kembali meraih hasil positif usai di laga pekan ke-25 kemarin menang atas Bhayangkara Presisi FC dengan skor telak 1-4.

Pelatih asal Montenegro tersebut kemungkinan besar akan kembali memasang penyerang asal Sudan Selatan, Ajak Riak. Pemain jangkung berusia 23 tahun ini pada laga kontra Bhayangkara Presisi FC juga telah sukses mencetak gol debutnya di PSS Sleman dan Liga Indonesia di musim ini.

Diharapkan, penyerang berpostur 192 cm ini mampu menjadi juru gedor andalan bagi tim berjuluk “Super Elja” di sisa 9 laga di musim 2023/2024 kali ini.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak