Hong Kong Open 2024: Putri KW Sukses Raih Final Kedua di Bulan September

Ayu Nabila | Agus Siswanto
Hong Kong Open 2024: Putri KW Sukses Raih Final Kedua di Bulan September
Putri KW sukses meraih babak final keduanya di bulan September dalam Hong Kong Open 2024. (Instagram/ ina_badminton)

Bulan September tampaknya menjadi berkah tersendiri bagi Putri Kusuma Wardani atau dikenal dengan Putri KW.

Pasalnya, di bulan September ini Putri KW mampu menembus babak final ajang yang dihelat BWF 2 kali.

Kepastian tersebut didapat setelah tadi siang, Sabtu (14/9/2024) mengalahkan Tomoka Miyazaki dengan rubber game.

Kemenangan ini menjadi kejutan tersendiri bagi kubu Indonesia. Hal ini disebabkan di nomor tunggal putri, Putri KW tidak ditargetkan mencapai babak final.

Gregoria Mariska Tunjunglah yang diharapkan mencapai babak final dan menjuarai Hong Kong Open 2024.

“Sangat senang bisa tampil di final kedua dalam dua minggu, ini juga akan menjadi final pertama saya di level super 500. Saya berharap besok bisa berdiri di podium tertinggi,” kata Putri KW dilansir dari akun Instagram resmi PBSI, @badminton.ina, Sabtu (14/9/2024).

Namun kenyataannya, Jorji justru tersungkur di babak 32 besar. Jorji harus menyerah pada musuh besarnya Ratchanok Intanon dari Thailand. Kekalahan di awal turnamen ini membuat Jorji harus puas sebagai penonton.

Langkah Putri KW di Hong Kong Open 2024 terhitung luar biasa. Setelah lolos babak 32 besar, Tai Tzu Ying dari China Taipei telah menghadang. Ini adalah pertemuan kedua, sebab di minggu sebelumnya Putri KW mampu mengalahkan unggulan pertama ini.

Di ajang Hong Kong Open 2024, pertandingan keduanya tidak berlangsung lama. Cedera yang diderita pebulu tangkis asal China Taipei membuat pertandingan dihentikan untuk kemenangan Putri KW.

Di babak 8 besar, kembali Putri KW menunjukkan kematangannya. Dia mampu mengalahkan andalan Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt dengan 2 gim langsung. Kemenangan ini membawa Putri KW berhadapan dengan Tomoka Miyazaki yang dikalahkan juga dalam 3 gim.

Kemenangan atas Tomoka Miyazaki ini membawa Putri KW ke babak final berhadapan dengan unggulan ketiga dari China, Han Yue. Pebulutangkis tunggal putri China ini, maju ke babak final setelah mengalahkan unggulan Thailand, Pornpawe Chochuwong.

Berhadapan dengan Han Yue, Putri KW dihadapkan pada rekor buruk. Dalam 3 kali pertemuan keduanya, semua dimenangkan Han Yue. Maka menjadi menarik menunggu kehebatan Putri KWc saat dihadang Han Yue.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak