Tak hanya ayam dan aneka sayur, berbagai jenis ikan juga sering diolah menjadi menu-menu lezat di warung makan. Pasalnya, dagingnya yang segar sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Nah, berikut ini 5 diantaranya yang paling populer.
1. Mujair
Mujair merupakan ikan air tawar yang banyak disukai karena tidak terlalu amis dan harganya murah. Selain itu, ikan ini juga disebut sebagai salah satu yang rendah merkuri (biasanya limbah pabrik).
Mujair mengandung protein yang setara dengan tuna dan salmon, lho. Gunanya untuk memelihara kesehatan tulang dan otot, serta memberikan energi pada tubuh. Ada juga omega-6 serta omega-3 yang mampu menghindarimu dari gangguan jantung hingga mental. Kolesterol dan gula darah pun bisa diatur oleh dua kandungan asam lemak ini.
Tak sampai di situ, mujair juga tinggi akan selenium yang dapat meningkatkan sistem imun. Jadi, sangat cocok kamu konsumsi secara rutin di masa pandemi ini.
2. Gurami
Kalau yang satu ini, tidak perlu ditanya bagaimana popularitasnya. Meskipun dibanderol dengan tarif yang cukup mahal, gurami menjadi ikan air tawar yang paling banyak dicari dan disukai. Fyi, gurami juga sering dijadikan sebagai ikan hias bagi sebagian orang, lho.
Gurami memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang bermanfaat untuk mengurangi peradangan serta memelihara perkembangan otak. Selain itu, protein yang terkandung di dalamnya juga mampu meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga waktu makan lebih teratur. Cocok bagi kamu yang tengah diet.
Terakhir, ada kandungan zat besi yang dapat memenuhi tingkat hemoglobin. Jadi, ikan gurami bisa menjauhimu dari penyakit anemia (kekurangan sel darah merah).
3. Mas
Ikan mas kurang disukai oleh sebagian orang karena banyaknya duri kecil yang dirasa dapat membahayakan tenggorokan. Namun, jenis ini termasuk populer yang mana sering disajikan pada berbagai warung makan. Ikan mas memiliki nama lain karper yang hidup di air tawar dan sudah mulai dipelihara sejak tahun 1920-an.
Kandungan protein dan omega-3 pada ikan ini memiliki manfaat yang sama dengan kedua ikan sebelumnya. Namun, yang membedakan adalah kalsium serta fosfornya yang mampu memelihara kesehatan tulang, sehingga dapat mengurangi risiko osteoporosis.
4. Lele
Lele juga termasuk ikan yang kurang disukai oleh sebagian orang karena kabar pemberian pakannya yang menggunakan kotoran manusia. Namun, kamu tidak perlu khawatir, karena ikan tawar ini biasanya diberi limbah kotoran ayam (diolah terlebih dahulu).
Bentuk ikan lele juga sedikit berbeda dari tiga ikan diatas, tubuhnya cenderung pipih memanjang dan disertai kumis pada area mulutnya.
Selain rendah merkuri, lele mengandung protein tinggi yang dapat membantumu menurunkan berat badan. Ada juga omega-3 yang mampu mengurangi tekanan darah, serta vitamin B12 untuk mencegah penyakit anemia.
5. Tongkol
Tongkol merupakan ikan laut yang sering dijumpai pada warung makan. Jenis ini memiliki kandungan serta manfaat yang sama dengan ikan pada umumnya. Namun, keunggulan tongkol adalah nutrisi vitaminnya yang mampu memelihara sel dan jaringan otot.
Bahkan, dikutip dari Bola.com, dengan rutin mengonsumsi ikan tongkol dapat mengembalikan otot yang rusak. Cocok bagi kamu para atlit yang cenderung mengalami cedera.
Nah, dari kelima ikan populer di warung-warung makan tersebut, mana yang menjadi favoritmu?