Menjalin hubungan dengan seseorang tidak berarti kamu bisa melakukan apa saja sesuka hatimu. Ada banyak hal yang mesti kamu tahu agar hubungan asmaramu bisa berjalan dengan baik. Untuk mendapatkannya, ada beberapa hal yang tidak boleh kamu lakukan pada pasangan saat menjalin hubungan. Sebagai cowok, kamu harus menjaga sikap agar tidak menyakiti hati pasangan. Apa saja sikap yang tidak boleh dilakukan cowok pada pasangannya? Simak ulasannya di bawah ini!
1. Selalu mengomentari penampilan
Mengomentari penampilannya bisa jadi menyinggung perasaannya. Namanya perempuan tentu sangat sensitif soal penampilan. Sebagai cowok semestinya kamu mendukung apapun tentang dia. Selama dia merasa nyaman dengan apa yang dia kenakan, maka hargailah itu. Kamu tidak bisa memaksakan dia harus berpenampilan sesuai keinginanmu. Karena untuk berpenampilan setiap orang punya gaya dan karakter masing-masing.
2. Membandingkan dia dengan orang lain
Pembandingan dirinya dengan orang lain justru akan membuat dia sakit hati. Hal itu juga menandakan bahwa kamu tidak bersyukur memilikinya. Daripada membanding-bandingkan, lebih baik kamu fokus pada hubungan yang kalian jalani. Dibalik kekurangannya, pasti ada kelebihan yang layak kamu syukuri.
3. Melakukan kekerasan fisik
Sebagai cowok kamu harus memperlakukan pasangan dengan baik. Kamu harus anti dengan kekerasan dalam hubungan. Jangan cepat main tangan. Apapun masalah kamu dan dia, selesaikan dengan kepala dingin. Bertindak kasar menandakan kamu orang yang tidak bertanggung jawab.
4. Membicarakan yang buruk tentang pasangan
Beberapa hal di atas memang tidak boleh kamu lakukan ke pasangan. Melakukannya hanya akan bikin hubungan kalian tidak bertahan lama. Yuk, sebagai cowok mari bersikap bijak dan memperlakukan pasangan dengan baik.
5. Selingkuh di belakangnya
Perselingkuhan adalah racun dalam hubungan asmara. Sekali kamu melakukannya, maka kamu sedang membawa hubunganmu pada kehancuran. Apalagi, jika perselingkuhan sudah sering kamu lakukan. Bayangkan jika pasanganmu tahu dan bagaimana dengan hatinya?
Seharusnya, ketika kamu berkomitmen untuk menjalin hubungan, kamu tidak dapat bersikap egois dengan mencari kesenanganmu sendiri. Kamu juga perlu memikirkan perasaan pasanganmu.
Itulah beberapa sikap yang tidak boleh dilakukan cowok pada pasangannya. Semoga kamu tidak bersikap begitu, ya!