Sebagai manusia biasa, teman-teman kita tentu memiliki sifat dan karakter yang berbeda-beda. Salah satu sifat yang mungkin ada dalam diri teman kita adalah sifat pendendam.
Meskipun semua orang tahu bahwa sifat membalas dendam adalah perbuatan yang tidak baik namun tetap saja banyak orang yang memiliki sifat pendendam. Mungkin teman kita termasuk di antaranya.
Teman yang pendendam bisa menjadi orang yang berbahaya bagi kita. Pasalnya, apabila kita melakukan kesalahan baik disengaja maupun tidak, mereka akan sulit untuk memaafkan dan melupakan kesalahan kita dan berniat untuk membalasnya di kemudian hari. Akibatnya, kita harus waspada akan tindakan balas dendam dari teman kita di suatu hari nanti.
Untuk itu, kita harus mewaspadai teman kita yang mungkin memiliki sifat pendendam. Berikut ini adalah 4 ciri-ciri orang pendendam.
1. Suka Mengungkit Masa Lalu
Orang yang pendendam cenderung akan selalu mengingat kesalahan orang lain yang sudah terjadi. Meskipun kejadiannya sudah lama, namun mereka tidak akan mudah melupakannya. Selain mengingatnya, orang yang pendendam akan senang mengungkit-ungkit masa lalu tersebut.
Misalnya ketika sedang terjadi masalah, maka orang yang pendendam tidak segan untuk menyebutkan kesalahan orang lain yang pernah dilakukan di masa lalu. Selain itu, apabila ia melakukan sebuah kesalahan atau melakukan tindakan yang kurang baik, ia akan menjadikan kesalahan orang lain di masa lalu sebagai pembenaran.
2. Suka Menyindir
Selain suka mengungkit masalah, orang yang pendendam juga akan senang menyindir orang lain, terutama orang yang pernah melakukan kesalahan. Sebenarnya, tindakan menyindir juga dilakukan untuk mengungkit masa lalu tersebut namun dengan cara yang terselubung.
Meskipun tidak mengucapkan secara terang-terangan, namun sindiran yang diberikan justru dapat lebih menyakiti hati dibanding jika disampaikan secara langsung. Selain itu, menyindir juga bisa menjadi upayanya untuk meluapkan amarahnya.
3. Tidak Mau Memberi Maaf
Sudah jelas bahwa orang yang pendendam akan sulit untuk memberikan maaf. Meskipun orang yang berbuat salah sudah mengakui kesalahannya dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi, orang yang pendendam akan tetap menyimpan kekesalan dan berniat untuk membalasnya di kemudian hari.
Hal ini tentu menjadi bahaya bagi orang-orang di sekitarnya. Bisa kesalahan yang terjadi bukan karena kesengajaan namun si pendendam tidak mau melupakannya begitu saja.
4. Suka Melihat Orang Lain Susah
Orang yang pendendam juga akan senang melihat orang yang pernah berbuat kesalahan padanya mengalami kesusahan. Ia akan selalu menunggu orang lain untuk mendapat masalah. Bahkan, tidak sedikit pendendam yang bertindak agar orang lain mendapat masalah. Ia akan terus menginginkan orang lain merasakan seperti yang ia rasakan bahkan melebihinya.
Demikian 4 ciri-ciri orang atau teman yang pendendam. Kita harus waspada dalam bertindak jangan sampai melukai hati orang lain agar tidak mendapat masalah di kemudian hari.