Sidang akhir untuk skripsi pasti akan dirasakan oleh semua orang yang berkuliah. Pasalnya, hal tersebut merupakan salah satu syarat agar seorang mahasiswa dapat lulus dan melaksanakan wisuda.
Sidang akhir skripsi dinilai memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi. Sebab, kita melakukan penelitian dan sidang akhir skripsi adalah sebuah penentuan untuk menguji apakah hasil penelitian kita sudah cukup baik untuk diterbitkan.
Namun, tentu sidang akhir skripsi juga dapat dilewati dengan baik terutama untuk kamu yang mempersiapkannya dengan sungguh-sungguh. Oleh karena itu, kamu wajib memperhatikan 3 tips di bawah ini agar dapat menguasai sidang akhir skripsi hingga dinyatakan lulus.
1. Siapkan Jawaban Pertanyaan yang Mungkin Ditanyakan
Saat sidang akhir skripsi, hal yang paling sulit adalah saat sesi tanya jawab bersama para penguji skripsi. Sesi ini cukup ditakuti oleh mahasiswa karena mereka cenderung takut memberikan jawaban yang salah. Padahal, sesi ini justru menjadi penentu apakah kamu dapat dinyatakan lulus sidang skripsi atau tidak.
Oleh karena itu, mempersiapkan diri untuk sesi tanya jawab ini sangatlah penting. Kamu dapat mencoba untuk memprediksi pertanyaan-pertanyaan yang mungkin ditanyakan saat sidang.
Setelahnya, kamu dapat mempersiapkan jawaban-jawaban terbaik yang kamu punya. Kamu juga dapat mengkoreksi jawaban yang menurut kamu kurang baik dan memperbaikinya sebelum sidang berlangsung.
Selain itu, kamu juga dapat mencari referensi pertanyaan-pertanyaan yang biasa ditanyakan pada sidang skripsi lewat internet atau kakak tingkat yang sudah pernah melewatinya.
2. Latihan Bersama Teman
Berlatih adalah hal paling wajib dilakukan sebelum sidang akhir skripsi berlangsung. Kamu dapat meminta bantuan teman kamu untuk berpura-pura menjadi penguji skripsi dan menilai cara kamu mempresentasikan hasil penelitian hingga bertanya pertanyaan-pertanyaan yang sudah kamu siapkan.
Saat berlatih, kamu juga dapat mereka aktivitas tersebut agar dapat melihat ulang rekamannya dan mencari bagian mana yang seharusnya dapat kamu perbaiki agar lebih baik.
Latihan secara terus menerus juga dapat membantu kamu agar terbiasa dengan situasi tersebut dan akan lebih mudah beradaptasi nantinya saat sidang benar-benar berlangsung.
3. Jangan Gugup
Saat gugup, pikiran kamu akan lebih mudah kacau, sehingga hal-hal yang sudah kamu persiapkan di kepala menjadi hilang dan terlupakan. Oleh karena itu, kamu harus menyiapkan diri agar sebisa mungkin tidak gugup di hadapan para penguji agar semua yang sudah kamu persiapkan berjalan dengan lancar.
Kamu dapat menanamkan mindset bahwa yang paling tahu dengan penelitian kamu adalah diri kamu sendiri, sehingga akan lebih mudah nantinya kamu menjelaskan kepada para penguji karena kamu adalah satu-satunya orang yang paling mengenal topik skripsi kamu.
Selain itu, kamu juga dapat menanamkan mindset bahwa penguji hanya akan menguji bukan menghakimi. Jadi, kamu tidak perlu takut dengan apa pun selama kamu yakin bahwa kamu telah berusaha dengan maksimal dalam penelitianmu.
Bagaimana? Semoga setelah ini kamu dapat menguasai sidang akhir skripsi dengan baik hingga dinyatakan lulus, ya!