4 Tanda Kita Sedang Dikucilkan Tetangga, Cepat Sadar!

Hikmawan Firdaus | Diat Anugrah
4 Tanda Kita Sedang Dikucilkan Tetangga, Cepat Sadar!
Ilustrasi Tetangga (Pexels/Johannes Plenio)

Kehidupan bertetangga memang penuh dengan cerita. Dari cerita yang biasa saja hingga cerita yang unik. Dari cerita yang menyenangkan hingga cerita yang menyebalkan. Bahkan tiap hari bisa selalu ada cerita baru mengenai kehidupan bertetangga ini. Tidak heran jika sampai ada akun Seputar Tetangga yang membahas hal-hal dan pengalaman mengenai tetangga.

Hubungan dengan tetangga memang hendaknya selalu kita jalin dengan baik. Karena bagaimanapun juga, tetangga adalah orang terdekat kita setelah keluarga. Jika ada apa-apa, kemungkinan kita akan membutuhkan tetangga untuk membantu. Begitupun sebaliknya bukan tidak mungkin tetangga kota akan membutuhkan bantuan kita.

Meski begitu, faktanya hubungan bertetangga tidak selalu berjalan baik. Seringkali ada masalah yang dihadapi. Hal ini seringkali membuat kita menjadi tidak nyaman ketika di lingkungan tempat tinggal.

Salah satu hal yang tidak menyenangkan adalah ketika kita dikucilkan oleh tetangga kita. Hal ini bisa terjadi karena berbagai hal. Berikut ini adalah 4 tanda kita sedang dikucilkan oleh tetangga.

1. Tidak diundang saat ada acara

Di lingkungan sekitar tempat tinggal, pasti ada saja acara yang diselenggarakan. Entah itu acara bersama atau acara yang diselenggarakan oleh seseorang. Misalnya adalah pengajian rutin, kerja bakti, arisan, dan lain sebagainya.

Umumnya setiap orang di lingkungan tersebut akan diundang dalam acara tersebut. Misalnya dalam lingkungan RT. Namun jika kita tidak pernah diundang dalam kegiatan yang dilakukan bersama, mungkin kita sedang dikucilkan oleh tetangga kita.

2. Jarang disapa

Kita tentu sering bertemu atau sekadar bertatap muka dengan tetangga. Ketika bertemu, wajarnya kita saling memberikan salam, senyum, hingga sapa. Hal ini sebagai bentuk ramah tamah sesama tetangga. Namun jika tetangga sedang mengucilkan kita, maka mereka akan tidak menyapa kita walau bertemu atau bertatap muka. Misalnya lebih senang pura-pura tidak lihat atau diam saja.

3. Merasa Jadi Bahan Gunjingan

Orang yang menggunjing memang selalu melakukannya di belakang kita. Namun dalam.kondisi tertentu kita akan merasa atau menyadari jika sedang menjadi bahan gunjingan oleh orang lain, misalnya tetangga kita. Misalnya ketika tetangga kita terlihat sedang asyik mengobrol namun tiba-tiba berhenti saat melihat kita, bisa jadi kota yang sedang menjadi bahan obrolannya.

4. Sifat Tetangga Berubah

Jika tetangga-tetangga sedang mengucilkan kita, tentu akan ada perubahan dalam sikap tetangga kepada kita. Tinggal kita menyadari perubahan tersebut atau tidak. Misalnya tetangga yang biasanya ramah berubah menjadi lebih jutek, dan lain sebagainya. Perubahan ini bisa menjadi tanda jika kita sedang dikucilkan oleh tetangga-tetangga kita.

Demikian 4 tanda kita sedang dikucilkan oleh tetangga. Cepat sadari sebelum kondisi semakin memburuk!

Video yang mungkin Anda lewatkan.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak