Heboh Nikah Gratis di KUA, Ini 3 Tips Bikin Pernikahan Jadi Lebih Berkesan

Hernawan | Hernika Aulia
Heboh Nikah Gratis di KUA, Ini 3 Tips Bikin Pernikahan Jadi Lebih Berkesan
Ilustrasi menikah (Unsplash)

Beberapa hari belakang ini jagat Twitter sedang diramaikan dengan salah satu unggahan akun bernama @odongpejj yang membagikan potret pernikahan dirinya dengan sang istri. Unggahan tersebut menjadi viral karena pasangan tersebut menceritakan menikah gratis di KUA serta membagikan potret pernikahan mereka yang sederhana berlatarbelakang pohon pisang.

Dalam unggahan tersebut banyak nitizen yang terinspirasi dengan konsep pernikahan mereka yang sederhana tapi berkesan. Dari unggahan tersebut bisa dilihat bahwa pernikahan yang berkesan tidak harus dengan biaya yang mahal. Setiap orang mempunyai caranya tersendiri untuk dapat menjadikan momen pernikahan menjadi berkesan. 

BACA JUGA: Pak RT Rumah Tiko Terkejut dengan Sikap Ibu Eny, Ungkap Dulu Tidak Pernah Begini

Ada banyak cara membuat pernikahan yang mengesankan tanpa harus merogoh uang yang banyak. Cukup dengan sesuatu yang menjadi kegemaran pun bisa. Berikut tiga tips yang dapat kamu coba agar pernikahanmu lebih berkesan.

1. Konsep pernikahan dapat dari hal yang menjadi hobi pasangan pengantin

Pernikahan menggunakan adat daerah dari pasangan pengantin memang sudah menjadi tradisi di Indonesia. Tak jarang bagi sebagaian orang hal ini sangat membosankan karena terlalu mainstream, apalagi menikah merupakan momen satu kali seumur hidup.

Nah, untuk kamu yang ingin membuat moment pernikahan lebih mengesankan dapat mecoba konsep pernikahan dengan memadukan antara hobi yang digemari. Misalnya, kamu memiliki hobi bermain bola dapat memadukannya pada dekorasi pernikahanmu. 

2. Memilih tempat foto saat prewedding yang mempunyai kenangan berdua 

Salah satu rangkaian pernikahan yang sering dilakukan adalah foto prewedding. Di masa sekarang foto prewedding tidak hanya di studio foto. tapi banyak dilakukan secara outdoor dengan tempat menyesuaikan keinginan calon pengantin. Seperti melakukan foto prewedding berlatarkan sekolah karena di sekolah tersebut memiliki kisah awal pertama kali mereka bertemu. 

Dengan memilih tempat prewedding yang memiliki kenangan dapat menjadikan lebih berkesan. Hasil dari foto tersebut juga dapat menjadi kenangan dan dapat diceritakan pada anak-anaknya nanti.

3. Memilih tanggal pernikahan yang cantik 

BACA JUGA: Rizky Billar Diduga Stres? Jadikan KDRT Jadi Guyonan, Roy Ricardo: Itu Mungkin Terlalu Stres Kali

Mungkin terdengar sepele, tapi tanggal pernikahan yang cantik pastinya lebih berkesan bukan. Biasanya tanggal cantik yang sering dipilih adalah tanggal kembar seperti 02-02-2023. Tanggal cantik yang dimaksud pun tak harus tanggal kembar lho. Bisa saja tanggal ulang tahun salah satu calon pengantin, tanggal mereka jadian, atau malah tanggal awal mereka bertemu. Hal-hal tersebut pastinya akan lebih berkesan walau sederhana bukan.

Membuat pernikahan menjadi lebih berkesan tak harus dengan sesuatu yang mahal atau ribet. Cukup dengan sesuatu yang kalian sukai pun pernikahan itu menjadi lebih berkesan. Nah, gimana gak harus uang yang banyak bukan untuk membuata pernikahanmu lebih berkesan. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak