Mobil-mobil ikonik berikut ini muncul sebagai kendaraan dinas tokoh-tokoh penting dari film keluaran Hollywood.
Umumnya mobil ini berulang kali tampil untuk mendukung tokoh dalam film tertentu agar jalan ceritanya semakin seru untuk disimak.
Sebut saja mobil mesin waktu DeLorean dalam film Back To The Future atau Ecto-1 yang dipakai gerombolan Ghostbusters dalam menumpas makhluk astral.
Beberapa mobil tetap tampil apa adanya tapi ada juga mobil tertentu yang berwujud concept car dan tidak ada wujudnya di dunia nyata.
Concept car atau mobil yang didesain khusus sebagai pendukung alur cerita film tertentu, seperti mobil terbang atau yang punya fitur auto pilot dalam film fiksi ilmiah.
Beberapa mobil dalam film-film Hollywood ini telah menjadi bagian dari subkultur yang mempengaruhi kebudayaan populer terutama di Amerika.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini 10 mobil paling ikonik dari film-film terkenal Hollywood:
1. Back To The Future: DeLorean DMC-12 (1981)
![Mobil DeLorean dari film Back To The Future (Instagram.com/@bttfcar)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/qYkn85xbL1Ey0NBjVTBbkFPuK3fn7tET.png)
Kalau ada yang bikin daftar mobil paling ikonik dari film Hollywood, mobil ini tidak pernah luput masuk di dalamnya.
Muncul pertama kali di tahun 1985 dalam film trilogi Back To The Future yang disutradarai Robert Zemeckis.
Mobil properti film ini diproduksi oleh DeLorean Motor Company (DMC) yang diceritakan bisa melintasi ruang dan waktu setelah dipacu hingga kecepatan 88 km/jam.
2. Ghostbusters: Cadillac Miller-Meteor Ambulance (1959)
![Mobil Cadillac Ecto 1 dari film Ghostbusters (Instagram.com/@ghostbustercar)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/gNG4Pnua3njD7D9kxXUEpdLSPGwgNGjt.png)
Mobil milik kelompok usaha jasa penumpas hantu Ghostbusters ini merupakan modifikasi dari mobil ambulans yang disulap menjadi mobil dinas harian.
Ectomobile (Ecto-1) adalah nama julukan dari mobil yang muncul dalam tiga rilisan film Ghostbusters yaitu tahun 1984, 1989 dan 2021.
3. Herbie: Volkswagen Beetle (1963)
![Mobil VW Beetle dari film Herbie (Instagram.com/@rio_kyaw)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/IVYe48Z4zmKhO8Lz9pbodxtSYSZkDCW2.png)
VW kodok super jahil bernomor 53 ini adalah properti film Herbie: The Love Bug yang dirilis tahun 1969. Sejak saat itu, Herbie menjadi idola para maniak otomotif.
Kemunculan berikutnya di film Herbie: Fully Loaded (2005) dibintangi Lindsay Lohan. Diceritakan bahwa VW ajaib ini punya perasaan dan bisa naksir mobil VW keluaran terbaru.
4. Batman: Batmobile (1989 dan 1992)
![Batmobile dari film Batman 1989 (GeekAlerts.com)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/VZDcUIfRtoUxUCJwsnGtaFjqPXoma6Iz.png)
Dimodifikasi dari sasis Chevrolet Impala, versi Batmobile ini muncul dalam dua film Batman besutan Tim Burton dan dikendarai oleh Michael Keaton yang berperan sebagai Bruce Wayne/Batman.
Batmobile versi ini didesain oleh Julian Caldow dengan supervisi dari Tim Burton untuk mewujudkan mobil dinas Batman yang bercorak gotik Art Deco.
5. James Bond (Goldfinger): Aston Martin DB5 (1963)
![Mobil Aston Martin DB5 dari film James Bond (Instagram.com/@michaelpletz)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/i0cy5qLVwjyXRBxWhmMgVMNnQXAxBtaG.png)
Mobil dinas agen rahasia MI6, James Bond yang dipenuhi fitur canggih di luar nalar, antara lain perisai anti peluru, semprotan oli/asap, kursi lontar, senapan mesin, penyembur api dan lain-lain.
Tampil perdana dalam film Goldfinger yang dibintangi Sean Connery, sejak saat itu Aston Martin DB5 yang ikonik ini tampil kembali dalam beberapa seri film mata-mata flamboyan ini, yakni Thunderball (1965), Spectre (2015) hingga No Time to Die (2021).
6. Christine: Plymouth Fury (1958)
![Mobil Plymouth Fury dari film horor Christine (Instagram.com/@xavierdrives)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/ESR84zJZ2DCpgtgyl0cylYOxOnYjUxeP.png)
Christine adalah film horor yang dirilis pada 1983 tentang sebuah mobil terkutuk yang gemar mengantarkan orang ke alam baka.
Setelah dirasuki oleh arwah veteran perang bernama Roland LeBay, mobil Plymouth Fury 1958 ini menjadi tokoh antagonis utama yang menebar teror di jalanan sepanjang film berdurasi 1 jam 50 menit ini.
7. Gone In 60 Seconds: Shelby Mustang GT500 'Eleanor' (1967)
![Mobil Shelby Mustang GT500 Eleanor dari film Gone In 60 Seconds (Instagram.com/@eleanor_mustang_gt500_hire)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/bnBzWhUzXROLT9lBi0US7Dc7ZDLDlWHB.png)
"Gone in 60 Seconds" (2000) merupakan film laga pencurian mobil yang dibintangi Nicholas Cage dan bintang tenar Hollywood lainnya.
Mengisahkan mantan maling mobil yang harus beraksi lagi demi membantu adiknya lepas dari jeratan mafia penadah mobil mewah.
Mobil Mustang dengan kode "Eleanor" adalah salah satu mobil sasaran yang tercatat dalam daftar mobil mewah yang harus dicuri dalam film ini.
8. Starsky and Hutch: Ford Gran Torino (1976)
![Mobil Ford Gran Torino dari film Starsky and Hutch (Instagram.com/@fordgrantorinolocation)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/su3SsaZZZ2IVyNn8FGUcjDNJwVqAx5KQ.png)
Ford Gran Torino adalah mobil tunggangan duo detektif kocak dalam film "Starsky and Hutch" yang dibintangi Ben Stiller dan Owen Wilson.
Mobil merah dengan strip putih berjuluk The Striped Tomato ini selalu muncul di tiap adegan kejar-kejaran antar polisi dan penjahat yang epik.
9. Smokey And The Bandit: Pontiac Firebird Trans AM (1977)
![Mobil Pontiac Firebird Trans AM dari film Smokey And The Bandit (Instagram.com/@wellboughtwellsold)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/lezqyhkpPy6OwgGXfKelZyb0L0Lmy8ox.png)
Mobil keren berlogo burung api Phoenix di kapnya ini mendukung aksi Burt Reynolds dalam tiap adegan pengejaran di jalanan.
Film "Smokey And The Bandit" yang dirilis tahun 1977 menceritakan 2 orang penyelundup miras bernama Bo "Bandit" Darville (Burt Reynolds) dan Cledus "Snowman" Snow (Jerry Reed).
Mobil Pontiac Firebird Trans AM ini dikemudikan Bo Darville sepanjang film sebagai alat untuk mengalihkan perhatian penegak hukum agar aksi penyelundupan yang mereka lakukan berjalan mulus.
10. Mad Max (Fury Road): The Gigahorse Double Cadillac (1959)
![Mobil The Gigahorse dari film Mad Max Fury Road (Instagram.com/@that_slow_micra)](https://media.arkadia.me/v2/articles/aguntama/LOlMPxLwfaFzDKRTJbEtxDEVC2g5vcTd.png)
Mobil-mobil dalam film Mad Max: Fury Road ini bentuknya sangat radikal dan kerennya, semua mobil itu benar-benar nyata dan bisa dikendarai dengan baik.
Sutradara George Miller sengaja meminimalisir penggunaan Computer-Generated Imagery (CGI) agar nuansa filmnya terasa semakin nyata termasuk barisan mobil sangar yang didesain khusus demi mendukung cerita ini.
Mobil-mobil ikonik dalam film Hollywood ini berhasil membuat banyak maniak otomotif yang juga menyukai film auto khilaf.
Banyak juga yang rela menghambur-hamburkan uang demi memiliki salah satunya bisa terparkir manis di garasi rumahnya.
Itulah daftar sepuluh mobil paling ikonik yang muncul dalam film-film Holywood dan kesemuanya memang nyata adanya dan bisa dikendarai. Saking kerennya, kamu cuma bisa bilang, wow!