Tak Patut Ditiru! Emak-Emak Ini Biarkan Anaknya Mencuri Telur Pedagang Terekam CCTV

Ayu Nabila | Haqia Ramadhani
Tak Patut Ditiru! Emak-Emak Ini Biarkan Anaknya Mencuri Telur Pedagang Terekam CCTV
Ibu ini terekam CCTV biarkan anaknya mencuri. (Instagram/ terang_media)

Tindakan mengambil barang milik orang lain bukan hal yang dibenarkan. Tidak pandang bulu dilakukan oleh orang di usia berapa saja. 

Siapapun yang berani bertindak mencuri pasti salah. Baru-baru ini viral di media sosial terekam CCTV emak-emak biarkan anaknya mencuri telur milik pedagang. 

Video rekaman CCTV tersebut dibagikan ulang oleh akun Instagram terang_media. 

"Seorang ibu sedang membeli telur bersama anaknya. Ketika penjual sedang lengah sang anakpun beraksi," keterangan unggahan video seperti dikutip oleh Yoursay.id, Jumat (30/09/2022). 

Peristiwa pencurian telur oleh anak kecil itu terjadi sekitar pukul 08.33 pada Senin, (26/09/2022) di sebuah pasar tradisional. Terekam dalam CCTV seorang ibu datang bersama dengan anak perempuannya. 

Ibu ini membeli telur di lapak seorang pedagang sembako. 

"Telur berapa A' sekilo?" tanya ibu tersebut. 

"Dua dua (Rp22ribu)" jawab pedagang. 

Ibu tersebut langsung memilih telur yang hendak dibelinya. Pedagang memberikan keranjang untuk menaruh telur yang dipilihnya. 

Ketika ibunya sedang memilih telur dan pedagang lengah. Anak perempuan itu melakukan aksi pencurian telur. 

Dia terlihat cepat mengambil kemudian memasukkan telur ke dalam wadah yang digenggam tangannya. Bukan hanya itu, terlihat jelas dalam rekaman CCTV dia mengamati situasi sekitar sebelum memasukkan telur ke wadah. 

Anak Ini Curi Telur Pedagang

Aksi anak mencuri telur ketika menemani ibunya beli. (Instagram/ terang_media)
Aksi anak mencuri telur ketika menemani ibunya beli. (Instagram/ terang_media)

Saat telur yang beli oleh ibunya ditimbang pedagang. Anak perempuan ini masih nekat mencuri telur yang dipajang pedagang. 

Sang ibu juga sempat melirik ke arah anaknya yang sedang beraksi mencuri telur. Ia hanya diam tidak melakukan apa-apa melihat anaknya mencuri. 

Aksi ibu dan anak ini tidak patut ditiru. Diduga warganet mereka sudah sering melakukan aksi pencurian bersama. 

"Tangannya cepet banget, sudah sering kali diajak nyuri itu," komentar seorang warganet.

"Gimana mau didik anaknya, wong ibunya aja begitu. Ibunya dulu yang sadar," imbuh yang lain. 

"Ya Allah tega banget nyuruh anak nyuri, terus kasih makan dari hasil mencuri astagfirullah bu," sahut lainnya. 

"Ini mah emang emaknya yang nyuruh," timpal warganet yang lain.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak