Bagi kalian yang bingung mau mengambil program studi apa saat kuliah, jurusan teknik komputer dan jaringan mungkin bisa menjadi salah satu solusi yang tidak akan membuat kalian kecewa. Jurusan TKJ merupakan program studi yang terfokus untuk mempelajari tentang seluk beluk komputer seperti merakit komputer atau laptop, pengenalan praktik jaringan dasar, mempelajari sistem operasi, belajar pemrograman web, mendalami i sistem operasi jaringan dan mengadministrasi komputer server.
Jurusan ini juga menekuni tentang tatacara penginstalan operating system (OS), menangani masalah-masalah yang berkaitan dengan dengan personal computer (PC), serta pembuatan jaringan Local Area Network (LAN) dan banyak lagi yang bisa dipelajari tentang dunia komputer. Menekuni dan mempelajari bidang TKJ ternyata mendatangkan beberapa keunggulan yang bisa didapatkan.
Menyadur dari berbagai sumber, ada beberapa prospek menguntungkan kuliah TKJ:
1. Memiliki Keterampilan Tinggi di Bidang Teknologi
Keunggulan pertama yang akan didapat ketika memilih jurusan TKJ adalah memiliki keterampilan tinggi dalam penggunaan serta pengolahan teknologi berbasis komputer. Keterampilan ini berguna untuk kinerja komputer seperti mengelola perangkat keras komputer, perangkat lunak, dan jaringan. Termasuk juga pemahaman tentang sistem operasi, perakitan komputer, administrasi jaringan, dan perangkat keras komputer.
2. Peluang Karier Beragam di Berbagai Bidang
Keterampilan penggunaan serta pengolahan teknologi berbasis komputer banyak dibutuhkan oleh berbagai bidang pekerjaan. Di era digital saat ini penggunaan komputer sudah menjadi syarat wajib untuk memudahkan pekerjaan. Banyak perusahaan yang membutuhkan lulusan TKJ dalam formasi pekerjanya, seperti dalam bidang perbankan, kesehatan, hiburan, dan lainnya.
Jenis pekerjaannya juga beragam untuk ditempati, anda bisa menduduki posisi sebagai administrator jaringan, teknisi komputer, pengembang perangkat lunak, analis keamanan cyber serta posisi lainnya yang membutuhkan keterampilan pengolahan teknologi dan informasi.
3. Peluang Mengembangkan Teknologi Baru
Dengan pengetahuan yang luas dalam pengolahan komputer, anda juga berkesempatan untuk melakukan inovasi baru sebagai langkah pengembangan teknologi baru yang bisa digunakan untuk mempermudah pekerjaan.
Kemungkinan untuk mengembangkan teknologi baru sangatlah tidak terbatas, dengan memiliki pemahaman yang mendalam tentang teknologi didukung dengan kemampuan untuk melakukan pemrograman menjadi modal penting untuk terus melakukan inovasi-inovasi baru dalam pengembangan teknologi.
4. Merintis Bisnis Mandiri
Di era digital saat ini komputer serta internet sudah menjadi kebutuhan banyak orang, khususnya dalam membangun kesuksesan bisnis kinerja komputer sangatlah penting. Pasar berbasis online sekarang sedang banyak diminati karena banyak menghasilkan keuntungan, anda yang memiliki kemampuan pengolahan serta pemrograman komputer berkesempatan besar untuk meraih kesuksesan berbisnis karena lebih paham algoritma yang harus digunakan.
5. Berperan Mengembangkan Masyarakat Digital
Bukan hanya bermanfaat untuk diri sendiri, kemampuan lulusan TKJ juga berpotensi besar untuk turut serta berperan dalam pengembangan masyarakat digital di sekitarnya. Masyarakat digital adalah sebuah istilah dimana masyarakat mampu menguasai dan mengolah teknologi digital yang diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan seperti komunikasi, pendidikan, pekerjaan, hiburan, ekonomi dan lain sebagainya.
Anda yang sudah belajar tentang teknik komputer dan jaringan dapat berperan memberdayakan dan membantu membangun fasilitas yang dibutuhkan demi terciptanya masyarakat digital yang maju, contohnya seperti penyediaan akses internet, penyuluhan tentang teknologi, pembimbingan penggunaan teknologi dan lain sebagainya.
Itulah beberapa keunggulan yang bisa didapatkan jika anda serius menekuni bidang TKJ.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS