Nasib Tim-tim ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-23, Indonesia Paling Mudah!

Hikmawan Firdaus | M. Fuad S. T.
Nasib Tim-tim ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-23, Indonesia Paling Mudah!
Indra Sjafrie, pelatih Timnas Indonesia U-23 (pssi.org)

Fase drawing pembagian grup babak kualifikasi Piala Asia U-23 telah dilaksanakan oleh AFC selaku induk sepak bola benua Asia. Pada drawing yang dilakukan di The AFC House Kuala Lumpur tersebut, Timnas Indonesia yang menjadi salah satu tuan rumah babak kualifikasi tergabung di grup K bersama dengan China Taipei dan Turkmenistan.

Lantas, bagaimana dengan nasib tim-tim lain yang sama-sama berasal dari kawasan Asean? Apakah mereka akan bertemu dengan lawan-lawan yang relatif mudah, ataukah sebaliknya? Mari kita bahas bersama!

Disadur dari laman the-afc.com, negara-negara yang berada di kawasan Asean tersebar di 8 grup, termasuk Indonesia yang menghuni grup K.

1. Grup A.

Di grup A, tim Brunei Darussalam menjadi satu-satunya wakil dari kawasan Asean. Di grup ini, timnas negara petrodollar tersebut akan berjibaku melawan tim-tim mapan dari kawasan Timur Tengah, yakni Jordania, Suriah dan Oman.

2. Grup B.

Myanmar yang menjadi satu-satunya negara Asean di grup B ini akan menghadapi negara-negara yang cukup kuat di persepakbolaan Asia. Selain bakal berhadapan dengan Korea Selatan, Myanmar juga akan menghadapi Qatar dan Kyrgyzstan.

3. Grup C.

Dua negara Asia Tenggara, yakni Vietnam dan Singapura berada di grup C pada babak kualifikasi Piala Asia U-23 kali ini. Keduanya akan bersaing dengan tim Yaman dari Timur Tengah, dan Guam dari kawasan Pasifik.

4. Grup F.

Karena grup D, dan E tidak ada perwakilan negara dari kawasan Asean, maka pembahasan selanjutnya langsung ke grup F. Di grup F ini, Timor Leste menjadi satu-satunya wakil dari Asia Tenggara, dan akan beradu kesaktian dengan Iraq, Kuwait serta Macau.

5. Grup H.

Clash of Asean akan kembali tersaji di grup H babak kualifikasi Piala Asia U-23 kali ini. Dua kekuatan tradisional Asean, yakni Thailand dan Malaysia akan saling jegal demi tiket ke putaran final. Tak hanya mereka berdua, kekuatan baru Asean, yakni Filipina juga akan menyemarakkan pertarungan perebutan tiket di grup H ini. Selain mereka bertiga, ada Bangladesh yang menjadi satu-satunya negara dari luar kawasan.

6. Grup I.

Dua negara dari kawasan Asean, yakni Australia dan Laos akan saling bertemu di grup ini. Keduanya akan adu peruntungan melawan Tajikistan dari kawasan Asia Tengah, dan Korea Utara dari kawasan Asia Timur.

7. Grup J.

Satu negara Asean, yakni Kamboja menjadi penghuni grup J di babak kualifikasi Piala Asia U-23 kali ini. Kamboja yang menjadi tuan rumah Sea Games 2023 kemarin, akan berjibaku melawan Arab Saudi, Lebanon dan Mongolia untuk memperebutkan tiket putaran final di Qatar tahun depan.

Jika dilihat dari lawan-lawan yang bakal dihadapi oleh para kolega dari kawasan Asean, ternyata Timnas Indonesia mendapatkan lawan yang relatif mudah ya! Kira-kira, negara mana saja ya yang bakal jadi Asean di putaran final nanti?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak