Malaysia Masters 2023: 3 Wakil Indonesia Tanding Siang Ini, Ada Leo/Daniel!

Hikmawan Firdaus | Ina Barina
Malaysia Masters 2023: 3 Wakil Indonesia Tanding Siang Ini, Ada Leo/Daniel!
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, ganda putra Indonesia di Malaysia Masters 2023 (Dok.PBSI/Twitter @INABadminton)

PERODUA Malaysia Masters 2023 telah resmi bergulir sejak Selasa (23/5) dan memasuki babak semifinal. Tiga wakil Indonesia dijadwalkan bertanding pada Sabtu (27/5) di Kuala Lumpur, Malaysia untuk memperebutkan tiket menuju babak final Malaysia Masters. Gregoria Mariska Tunjung, Christian Adinata dan juga Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan segera bertanding siang ini.

Malaysia Masters 2023 sendiri merupakan ajang kejuaraan HSBC BWF World Tour Super 500. Kejuaraan ini memperebutkan hadiah total sebesar $420.000. Sebelumnya, di babak perempat final beberapa wakil Indonesia tumbang yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Wakil Indonesia pertama yang berhasil lolos menuju babak semifinal hari ini berasal dari sektor tunggal putra, Christian Adinata. Berasal dari pemain non unggulan yang harus melewati persaingan di babak kualifikasi sebelum masuk ke main draw, Christian sukses tampil memukau. Memainkan laga rubber game, Christian berhasil menaklukkan tunggal putra unggulan India yaitu Kidambi Srikanth pada Jumat (26/5).

Setelah Christian, Gregoria Mariska Tunjung dari sektor tunggal putri juga berhasil menunjukkan performa luar biasa. Bertanding melawan salah satu unggulan Tiongkok yaitu Wang Zhi Yi, Gregoria tampil energik dan mampu mengontrol seluruh sisi lapangan miliknya. Melalui pertandingan straight game, Gregoria menghentikan langkah Wang Zhi Yi di Malaysia Masters 2023 dan meraih tiket menuju babak semifinal hari ini.

Terakhir, pasangan ganda putra unggulan Indoensia yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Pasangan yang sering dijuluki sebagai “The Babbies” melakoni pertandingan straight game yang cukup sengit melawan ganda putra terbaik tuan rumah yaitu Aaron Chia/Soh Wooi Yik. The Babbies memenangkan pertandingan dengan skor 21-18 dan 21-19.

Melansir informasi dari aplikasi Badminton4u, berikut ini merupakan jadwal wakil Indonesia bertanding di babak semifinal Malaysia Masters 2023 pada Sabtu (27/5):

  • WS: Gregoria Mariska Tunjung (INA) vs Pusarla V Sindhu (IND), court 1, match ke-3 mulai sekitar 13.40 WIB
  • MS: Christian Adinata (INA) vs Prannoy H.S (IND), court 1, match ke-4 mulai sekitar pukul 14.30 WIB
  • MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (INA) vs Man Wei C/Kai Wun Tee, court 1, match ke-8 sekitar pukul 17.50 WIB

Pertandingan semifinal PERODUA Malaysia Masters 2023 dapat Anda saksikan di iNews TV, RCTI+ dan kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV. Yuk dukung terus atlet kita!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak