Jika Kevin Diks Dinaturalisasi, Bek Kanan Akan Miliki Kedalaman Mumpuni

Ayu Nabila | zahir zahir
Jika Kevin Diks Dinaturalisasi, Bek Kanan Akan Miliki Kedalaman Mumpuni
Bek Keturunan Belanda-Indonesia, Kevin Diks. (instagram.com/@kevindiks2)

Rumor mengenai dinaturalisasinya pemain keturunan Indonesia, yakni Kevin Diks kembali mencuat. Melansir dari kanal berita suara.com (03/10/2024), pemain keturunan Belanda-Indonesia ini dikabarkan telah dihubungi oleh pihak PSSI guna menanyakan kesediaanya untuk dinaturalisasi dan membela timnas Indonesia. Hal ini disampaikan langsung oleh sang pemain melalui media asal Denmark, Bold.

Mereka menelepon agen saya untuk pertama kalinya. Tentu saja merupakan suatu kehormatan besar bahwa mereka berpikir saya kaan menjadi tambahan yang berharga bagi tim,” ujar Kevin Diks di laman media Bold (bold.dk).

Kevin Diks sendiri memang sudah sejak laman diincar oleh Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi dan membela timnas Indonesia.

Tak hanya itu, bahkan dirinya sudah diincar sejak tahun 2021.

Lalu ketika PSSI masih menjajaki peluang naturalisasi terhadap Sandy Walsh, Jordi Amat dan Mees Hilgers.

Namun, kala itu proses naturalisasi Kevin Diks tidak dilanjutkan karena beberapa sebab yang tak diketahui.

Akan tetapi, kini pemain yang membela klub Denmark, FC Copenhagen tersebut dikabarkan siap untuk melakukan naturalisasi dan membela timnas Indonesia.

Hal tersebut tentunya menjadi sinyal yang cukup baik mengingat Kevin Diks memang menjadi salah satu pemain incaran dari Shin Tae-yong sejak lama.

Hadirnya Kevin Diks Bisa Menambah Kedalaman Skuad Sektor Bek Kanan Timnas

Menyadur laman transfermarkt.co.id, Kevin Diks memiliki posisi murni sebagai seorang bek kanan.

Hal itu tentunya sangat diperlukan oleh skuad Indonesia mengingat saat ini timnas Indonesia hanya memiliki 2 pemain bek kanan murni yang mempunyai kualitas yang cukup setara, yakni Sandy Walsh dan Asnawi Mangkualam.

Hadirnya Kevin Diks tentunya diharapkan dapat kian memperdalam kedalaman skuad di sektor bek kanan timnas Indonesia.

Belum lagi usia salah satu bek kanan timnas, yakni Sandy Walsh sebentar lagi akan memasuki umur 30 tahun yang tentunya perlu disiapkan pemain-pemain yang lebih mudah untuk dapat menggantikan dirinya beberapa tahun kedepan.

Kevin Diks yang masih berusia 28 tahun dan berada di usia primanya tentu menjadi salah satu opsi yang terbaik jika bisa dinaturalisasi oleh PSSI dan membela timnas Indonesia.

Patut ditunggu apakah Kevin Diks akan benar-benar dinaturalisasi ke depannya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak