Takluk 0-1 dari Filipina, Rekor 10 Tahun Timnas Indonesia Harus Berakhir

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Takluk 0-1 dari Filipina, Rekor 10 Tahun Timnas Indonesia Harus Berakhir
Cuplikan Laga Antara Indonesia vs. Filipina di Ajang AFF Cup 2024. (instagram.com/@timnasindonesia)

Timnas Indonesia harus menelan pil pahit usai gagal lolos ke babak semifinal ajang ASEAN Championship 2024 atau yang dulunya bernama AFF Cup. Melansir dari akun instagram @aseanutdfc, skuad garuda harus kalah dengan skor tipis 0-1 di laga terakhir grup B yang digelar pada Sabtu (21/12/2024) kemarin di Stadion Manahan, Solo.

Gol semata wayang oleh timnas Filipina dicetak oleh penyerang andalannya mereka yang memiliki keturunan Norwegia, yakni Bjørn Martin Kristensen di menit ke-63 melalui titik pinalti. Skor 0-1 bertahan hingga laga usai sekaligus membuat timnas Indonesia harus mengubur mimpi kembali lolos ke babak semifinal di ajang AFF Cup 2024 kali ini.

Timnas Indonesia Gagal Pertahankan Rekor 10 Tahun atas Filipina

Kekalahan 0-1 timnas Indonesia di kandang sendiri atas Filipina sekaligus juga membuat rekor skuad garuda yang telah bertahan selama 1 dekade atau 10 tahun terakhir harus rusak pada laga kemarin. Pasalnya, timnas Filipina sendiri akhirnya meraih kemenangan perdana dari Indonesia sejak terakhir kalinya merasakan kemenangan pada tahun 2014 silam.

Melansir dari laman 11v11.com, timnas Filipina memang terakhir kali merasakan kemenangan saat melawan Indonesia di ajang AFF Cup 2014 lalu. Saat itu, timnas Indonesia harus takluk dengan skor yang cukup memalukan, yakni 4-0 atas Filipina. Selepas laga tersebut, timnas Indonesia memang jauh lebih unggul dibandingkan Filipina sebelum pada akhirnya kembali merasakan kekalahan pada laga yang digelar Sabtu (21/12/2024) kemarin.

Di sisi lain, kekalahan 0-1 dari Filipina di babak grup B ajang AFF Cup 2024 kali ini juga menjadi yang pertama kalinya bagi skuad garuda di kandang sendiri. Kekalahan tersebut juga sekaligus mencoreng rekor luar biasa timnas Indonesia saat menjamu Filipina di kandang sendiri sepanjang sejarah pertemuan kedua tim.

Namun, hal ini tentunya cukup wajar mengingat timnas Indonesia hanya menurunkan skuad U-22 di ajang AFF Cup 2024 kali ini dan harus menghadapi timnas Filipina yang banyak diperkuat oleh deretan pemain diasporanya. Belum lagi sejak awal memang ajang AFF Cup 2024 kali ini ditujukan sebagai ajang uji coba para pemain sebelum berlaga di ajang Sea Games 2025 mendatang yang akan menurunkan skuad U-22.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak