John Herdman Latih Timnas Indonesia, Beberapa Nama Ini Berpeluang Comeback!

Sekar Anindyah Lamase | zahir zahir
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Beberapa Nama Ini Berpeluang Comeback!
Skuad Timnas Indonesia. (Instagram/pssi)

Ditunjuknya pelatih asal Inggris, yakni John Herdman oleh PSSI guna melatih timnas Indonesia tentunya diprediksi akan memberikan suasana baru dalam skuad garuda kedepannya.

Melansir dari laman resmi PSSI, John Herdman ditunjuk oleh PSSI menjadi pelatih timnas Indonesia senior tak lain dan tak bukan karena rekam jejaknya yang cukup baik, khususnya dalam pengalaman membawa timnas Kanada lolos ke ajang Piala Dunia 2022 silam.

“PSSI resmi mengumumkan John Herdman sebagai pelatih baru Tim Nasional Indonesia, pada Sabtu, 3 Januari 2026, menandai dimulainya era baru sepak bola nasional. Herdman bukan sekadar pelatih, melainkan arsitek berpengalaman membawa team ke Piala Dunia,” tulis laman resmi PSSI.

John Herdman sendiri memang menjadi sosok yang cukup memberikan goresan tinta emas sejarah bagi pesepakbolaan Kanada. Dirinya sukses mengembangkan pesepakbolaan di negara tersebut hingga mampu kembali ke percaturan sepakbola dunia.

Selain itu, John Herdman saat bersama timnas Kanada juga cenderung lebih mempercayakan komposisi skuad kepada pemain-pemain yang memiliki usia relatif cukup muda.

Oleh karena itu, wajar kiranya jika nantinya saat melatih timnas Indonesia dirinya akan kembali menggunakan pemain dengan rata-rata usia cukup muda. Bahkan, diprediksi beberapa nama pemain akan kembali bermain bersama timnas Indonesia nantinya.

Lalu, siapakah nama-nama pemain yang nantinya diprediksi akan kembali bersaing dan hadir kembali berseragam timnas Indonesia? Berikut adalah ulasannya!

Fokus Kepada Para Pemain Muda, Beberapa Nama Ini Diprediksi Kembali Memperkuat Timnas!

Anggapan di era timnas Indonesia yang nantinya akan dilatih oleh John Herdman memiliki kedalaman skuad yang relatif muda tentunya didasari oleh kebiasaan sang pelatih yang kerap menurunkan pemain dengan rata-rata usia 25-28 tahun. Melansir dari laman transfermarkt, rata-rata usia skuad pemain timnas Indonesia saat ini sekitar 29,5 tahun.

Hal ini dikarenakan beberapa pemain berusia tua semacam Jordi Amat, Joey Pelupessy, Marc Klok, Thom Haye dan Stefano Lilipaly masih dipanggil ke dalam skuad garuda saat dilatih oleh Patrick Kluivert. Hal inilah yang nantinya diprediksi akan hilang saat John Herdman melatih timnas Indonesia.

Di era kepelatihan John Herdman kemungkinan hanya 1-3 pemain dengan usia diatas 30 tahun yang akan dipertahankan di dalam skuad. Lalu, sebagian besar pemain akan berusia di bawah 29 tahun nantinya. Kondisi ini tentunya memunculkan adanya prediksi bahwa beberapa nama pemain akan kembali memperkuat timnas Indonesia nantinya.

Salah satu nama yang diprediksi akan kembali memperkuat timnas Indonesia adalah Elkan Baggott. Melansir dari laman berita Suara.com (11/01/2026), bek berusia 23 tahun ini memang sudah cukup lama absen membela timnas Indonesia.

Terakhir kali bek keturunan Inggris-Indonesia ini berseragam skuad garuda adalah saat ajang Piala Asia 2023 silam. Setelah itu, rumor adanya masalah dengan staf kepelatihan timnas Indonesia membuat dirinya tak pernah dipanggil lagi ke timnas Indonesia.

Peluang dipanggilnya kembali Elkan Baggott terbilang cukup besar. Pasalnya, bek senior timnas Indonesia, yakni Jordi Amat saat ini sudah berusia 33 tahun dan memasuk akhir masa karirnya di timnas Indonesia. Oleh karena itu, lini pertahanan timnas Indonesia memerlukan sosok pemain muda yang bisa menggantikan bek keturunan Spanyol-Indonesia tersebut.

Lalu, adapula nama Ezra Walian yang diprediksi akan kembali dipanggil ke timnas Indonesia pada masa kepelatihan John Herdman. Performa luar biasanya bersama Persik Kediri di Super League musim 2025/2026 membuat dirinya berpeluang kembali masuk ke dalam skuad timnas Indonesia setelah terakhir kali pada tahun 2022 silam.

Tentunya hal ini masih sekedar prediksi semata mengingat rekam jejak John Herdman yang memang lebih menyukai dan mempercayakan komposisi skuad ke para pemain yang lebih muda. Kita tunggu saja bagaimana nanti kondisi skuad timnas Indonesia saat dilatih olehnya.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak