Jangan Asal, Catat 5 Tips agar Gambar Produk Lebih Menarik

Hernawan | Hafsah Azzahra
Jangan Asal, Catat 5 Tips agar Gambar Produk Lebih Menarik
ilustrasi foto produk. (freepik.com/freepik)

Dalam berjualan online, gambar produk yang menarik tentu menjadi salah satu penentu calon pembeli akan mampir ke tokomu. Meski memiliki kualitas produk yang baik, tetapi jika gambar produk yang buruk, calon pembeli pasti akan enggan untuk membeli.

Berikut beberapa tips agar gambar produkmu lebih menarik. Sehingga, calon pembeli akan langsung mengklik tokomu ketika mereka menemukannya di mesin pencari.

1. Realpict

Mungkin kalian sudah sering mendengar istilah ‘dari mata turun ke hati’. Hal inilah yang dialami seseorang ketika sedang berbelanja online.

Karena dalam berbelanja online, pembeli tidak bisa melihat langsung produk yang ditawarkan. Sehingga, mereka hanya menilai dari foto atau video yang ditampilkan.

Jika foto atau videonya saja kurang menarik, calon pembelimu pasti akan malas untuk check out barang dari tokomu.

Realpict alias gambar yang asli adalah salah satu yang akan membuat gambar produkmu menarik. Karena pembeli merasa seperti bisa melihat kualitas barangnya secara langsung walau hanya melihatnya melalui gambar.

2. Jelas dan Tidak Blur

Poin kedua adalah gambar yang jelas dan tidak blur. Gambar yang blur akan membuat calon pembeli kesulitan menilai kualitas produkmu. Sehingga, mereka akan menjadi ragu untuk membeli.

3. Ambil Detail Foto dari Berbagai Sisi

Gambar yang jelas juga bisa dilakukan dengan menampilkan foto dari berbagai sisi. Sehingga, calon pembeli bisa mengetahui detail bentuk, ukuran, motif, warna, dan kualitas dari produk yang kamu jual.

4. Berbeda

Menampilkan foto produk yang berbeda dengan kompetitor akan membuat produkmu terlihat berbeda meski sebenarnya kalian menjual produk yang sama.

Sehingga, kalian harus mempunyai variasi foto yang lebih banyak, terutama untuk gambar sampul yang diletakkan di paling depan. Latar atau bingkai foto dengan warna cerah juga bisa digunakan agar mudah menarik perhatian mata.

5. Nilai

Kamu harus bisa menunjukkan nilai yang diinginkan oleh pembeli ada di produkmu melalui gambar. Ingat, pembeli membeli produk karena ingin mempermudah, mempercepat, dan meringankan pekerjaannya.

Sehingga, tunjukkan masalah mereka yang akan bertambah berat jika tidak memakai produk yang kamu jual. Sebaliknya, tonjolkan keuntungan yang mereka dapatkan dari fitur produkmu melalui gambar.

Kamu juga bisa memberi bonus tambahan untuk menarik perhatian calon pembelimu agar benar-benar membeli produk yang ditawarkan.

Demikian 5 tips agar gambar produk lebih menarik. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak