Merasa Hidup Paling Menderita? Hati-Hati Kamu Mengalami Victim Mentality

Candra Kartiko | Yas Julia
Merasa Hidup Paling Menderita? Hati-Hati Kamu Mengalami Victim Mentality
ilustrasi bersender (pexels/MourĂ£o Missagia)

Victim mentality adalah dimana seseorang menganggap seolah-olah dunia tidak berpihak kepadanya, mereka meyakini bahwa mereka selalu berada dalam situasi yang buruk dan mereka selalu menjadi korbannya. Mereka akan terus menerus menyalahkan orang lain atas situasi yang tidak bisa mereka kontrol, kondisi ini awalnya terjadi karena adanya trauma, kesusahan dan rasa sakit seseorang.

BACA JUGA: Viral Foto Anak Disalahgunakan, Ini Bahaya Unggah Foto Buah Hati di Medsos

Berikut adalah beberapa tanda seseorang mengalami victim mentality:

1. Berpikir negatif terhadap diri sendiri

ilustrasi gelisah (pexels/Engin Akyurt)
ilustrasi gelisah (pexels/Engin Akyurt)

Pikiran negatif adalah kondisi dimana seseorang memiliki pola atau cara berpikir tentang diri sendiri ataupun kehidupan yang lebih condong ke arah yang negatif (buruk), selalu berpikir negatif akan menimbulkan beberapa dampak buruk dalam kehidupan seperti terbuangnya waktu yang sia-sia, sulit untuk melangkah maju, tidak bersemangat, tidak produktif dan lainnya.

2. Merasa benci, marah dan frustasi

ilustrasi kesal (pexels/Engin Akyurt)
ilustrasi kesal (pexels/Engin Akyurt)

Orang yang mengalami victim mentality akan merasa benci, marah dan frustasi terhadap apa yang ada di sekitarnya, mereka juga tidak menyukai orang yang memiliki kehidupan yang bahagia dan sempurna sebab mereka merasa iri terhadapnya, mereka merasa tidak pernah bahagia, frustasi karena menganggap dunia tidak berpihak kepadanya.

BACA JUGA: 3 Cara Pandang Bikin Susah Hidup yang Penting Kamu Ubah, Sudah Tahu?

3. Menghindari tanggung jawab

ilustrasi menolak (pexels/Anete Lusina)
ilustrasi menolak (pexels/Anete Lusina)

Orang yang memiliki victim mentality tidak suka ketika diberikan tanggung jawab dan mereka akan menghindari tanggung jawab tersebut, mereka cenderung suka menyalakan orang lain, menempatkan masalah ditempat lain, sering mencari alasan dan selalu menganggap dirinya adalah korban dari setiap masalah yang terjadi.

4. Tidak mencari solusi

ilustrasi melamun (pexels/Pixabay)
ilustrasi melamun (pexels/Pixabay)

Semua situasi negatif pasti akan ada solusi penyelesaiannya, tetapi, orang yang memiliki victim mentality selalu menolak solusi dari permasalahan yang dihadapinya, mereka menganggap masalahnya tidak ada jalan keluarnya. Mereka lebih menyukai mengasihani dirinya sendiri dibanding menerima bantuan dari orang lain.

BACA JUGA: 3 Tipe Pertanyaan yang Bisa Bikin Kamu Stres, Menyusahkan Diri Sendiri!

5. Percaya diri yang rendah

ilustrasi bersedih (pexels/Alex Green)
ilustrasi bersedih (pexels/Alex Green)

Orang yang memiliki victim mentality akan memiliki sifat percaya diri yang rendah, mereka memiliki pandangan yang negatif terhadap dirinya sendiri yang mengakibatkan sulit untuk melihat potensi dalam dirinya, rendahnya percaya diri diakibatkan karena menganggap bahwa mereka tidak bisa melakukan apapun.

Itulah beberapa tanda seseorang mengalami victim mentality, jangan anggap sepele masalah ini karena hal ini bisa mempengaruhi kehidupanmu. Jika kamu mengalami kondisi tersebut kamu bisa mulai mengubah kebiasaanmu secara bertahap, jika perlu konsultasikan kepada ahlinya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak