Stop Tenggelam dalam Penyesalan, Ini 3 Pesan Moral dari Drama 'Somehow 18'

Hayuning Ratri Hapsari | Hafsah Azzahra
Stop Tenggelam dalam Penyesalan, Ini 3 Pesan Moral dari Drama 'Somehow 18'
Somehow 18 (X/Allkpop)

Web drama adalah salah satu tontonan yang menjadi favorit banyak orang. Jumlah episodenya yang singkat dan ceritanya yang seru menjadi alasan tontonan ini banyak disukai. 

Selain itu, ada banyak pesan moral dalam web drama yang tidak hanya menghibur tetapi juga menjadi pengingat. Berikut 3 pesan moral dalam 'Somehow 18'.

1. Stop Tenggelam dalam Penyesalan

'Somehow 18' bercerita tentang Han Na Bi (Lee Yoo Bi) yang bunuh diri karena merasa bersalah akibat kecelakaan yang dialami teman-temannya. 

Kematian teman-temannya membuat Na Bi yang selamat terus dihantui rasa menyesal. Padahal, semua yang terjadi sudah tertulis sebagai takdir dan kejadian masa lalu tidak bisa berubah.

Terus tenggelam dalam penyesalan hanya akan membuatmu merasa tertekan dan depresi. 

2. Bangun Komunikasi

Depresi yang dialami Na Bi juga bertambah lantaran hubungan dengan ayahnya yang buruk. Sejak kematian ibunya, ia hanya tinggal berdua dengan ayahnya yang sibuk bekerja dan tidak pernah memperhatikannya. 

Penyesalan selalu datang di akhir sehingga sebelum itu terjadi dan semua terlanjur pergi, bangunlah komunikasi dengan orang terdekatmu. Jadilah bahu sandaran untuk mereka dan kuatkan mereka dengan dukungan. 

Sedikit perhatian dan komunikasi akan membantu mereka tetap hidup di masa sulit.  

3. Terbuka pada Keluarga

Di sisi lain, Na Bi juga harus belajar terbuka pada ayahnya agar ia bisa mendapat pertolongan dan dukungan. 

Hal ini juga dialami Kyung Whee (Minho SHINee). Sebagai korban bully di sekolah ia berulang kali mencoba bunuh diri. Beruntung ada Na Bi yang saat itu mencegahnya mengakhiri hidup. 

Maka dari itu, perlunya keterbukaan pada keluarga tentang masalah dan kesulitan yang dihadapi agar kamu tidak berpikir bunuh diri seperti Na Bi atau Kyung Whee.

Andai Kyung Whee jujur akan perasaannya pada keluarga, mungkin mereka akan membantu untuk mencari jalan keluar. Jikalau keluarga tidak bisa membantu, cobalah terbuka pada orang yang bisa kamu percaya dan carilah pertolongan. 

Setiap masalah pasti ada solusinya dan semuanya akan berlalu pada masanya. Seperti poin pertama, kamu hanya perlu mengikhlaskan yang terjadi agar tidak terlalu terbebani. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak