lifestyle

4 Skincare Berbahan Black Caviar, Rahasia Kulit Awet Muda dan Bebas Kerutan

4 Skincare Berbahan Black Caviar, Rahasia Kulit Awet Muda dan Bebas Kerutan
Ilustrasi black caviar untuk kandungan skincare (Freepik/freepik)

Yoursay.id - Memiliki kulit awet muda dan bebas kerutan adalah impian banyak orang. Salah satu bahan premium yang dikenal ampuh untuk menjaga elastisitas kulit adalah black caviar.

Kandungan ini kaya akan protein, asam lemak, dan antioksidan yang mampu melembapkan, mengencangkan, serta melindungi kulit dari penuaan dini. Tak heran, banyak brand skincare memasukkan black caviar ke dalam formula mereka.

Kalau kamu sedang mencari produk dengan manfaat ini, ada beberapa skincare yang patut dicoba. Mulai dari serum hingga pelembap, semuanya mengandung black caviar yang bekerja efektif melawan tanda-tanda penuaan.

Berikut beberapa rekomendasi produk terbaik yang bisa jadi pilihan!

1. Ultima II Procollagen Supreme Caviar 5% Encapsulated Retinol

Ultima II Procollagen Supreme Caviar 5% Encapsulated Retinol (ultimaii.com)
Ultima II Procollagen Supreme Caviar 5% Encapsulated Retinol (ultimaii.com)

Ultima II menghadirkan kombinasi black caviar extract dan retinol dalam satu formula canggih. Retinol dengan konsentrasi 5 persen Encapsulated bekerja efektif untuk merangsang produksi kolagen, mengurangi garis halus, dan membuat kulit tampak lebih muda.

Sementara itu, black caviar berperan dalam menjaga kelembapan serta elastisitas kulit agar tetap sehat dan kenyal.

Tekstur serum ini ringan dan mudah meresap tanpa meninggalkan rasa lengket. Tak hanya itu, kehadiran CollaSence, teknologi khas Ultima II, semakin memperkaya manfaatnya dalam merawat kulit.

Harga: Rp450.000 (15 ml)

2. LOUISSE CHOICE Black Caviar Toner

LOUISSE CHOICE Black Caviar Toner (Shopee/Louisse Choice Beauty)
LOUISSE CHOICE Black Caviar Toner (Shopee/Louisse Choice Beauty)

Setelah membersihkan wajah, langkah penting berikutnya adalah menggunakan toner yang bisa memberikan hidrasi dan nutrisi tambahan.

LOUISSE CHOICE Black Caviar Toner mengandung 10 persen ekstrak black caviar, diperkaya dengan DNA salmon, glutathione, dan niacinamide. Kandungan ini membantu mencerahkan kulit, mengencangkan pori-pori, dan memberikan efek menutrisi yang optimal.

Daya tarik lain dari toner ini adalah kemampuannya dalam meratakan warna kulit dan mengatasi tanda-tanda penuaan dini. Formulanya ringan dan cepat menyerap, sehingga bisa menjadi dasar yang baik sebelum pemakaian serum dan moisturizer.

Bagi yang memiliki kulit kusam atau mudah kering, toner ini bisa menjadi solusi untuk mengembalikan kesegaran wajah.

Harga: Rp380.000 (110 ml)

3. LOUISSE CHOICE Black Caviar Moisturizer DNA Salmon

LOUISSE CHOICE Black Caviar Moisturizer DNA Salmon (Shopee/Louisse Choice Beauty)
LOUISSE CHOICE Black Caviar Moisturizer DNA Salmon (Shopee/Louisse Choice Beauty)

Tidak cukup hanya dengan toner dan serum, kulit juga membutuhkan kelembapan ekstra untuk tetap sehat. LOUISSE CHOICE menghadirkan pelembap yang menggabungkan ekstrak black caviar dan DNA salmon, dua bahan yang terkenal akan manfaatnya dalam meregenerasi kulit serta menjaga kelembapan sepanjang hari.

Selain memberikan hidrasi intens, produk ini juga membantu mengurangi tampilan garis halus dan meningkatkan elastisitas kulit.

Memiliki tekstur yang tidak terlalu berat, pelembap ini cocok digunakan di pagi maupun malam hari tanpa rasa lengket.

Harga: Rp180.000 (30 gr)

4. Byzoe Eye Treatment Cream

Byzoe Eye Treatment Cream (Shopee/Byzoe Indonesia Official Shop)
Byzoe Eye Treatment Cream (Shopee/Byzoe Indonesia Official Shop)

Area bawah mata sering kali menjadi bagian yang menunjukkan tanda-tanda penuaan lebih dulu. Makanya, perawatan khusus seperti Byzoe Eye Treatment Cream bisa jadi solusi.

Krim mata ini mengandung black caviar, ceramide NP, niacinamide, dan ekstrak centella asiatica, yang bekerja sama untuk melembapkan, mencerahkan, dan mengurangi tampilan mata panda.

Selain itu, formulanya juga dirancang agar cepat menyerap tanpa meninggalkan rasa berminyak. Produk ini cocok buat kamu yang sering begadang atau punya masalah dengan kantung mata yang mengganggu.

Harga: Rp59.000 (15 ml)

Nah, itulah tiga skincare berbahan black caviar yang bisa membantu kulitmu tetap awet muda dan bebas kerutan. Pilih yang paling sesuai dengan kebutuhan kulitmu dan rasakan manfaatnya!

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Dapatkan informasi terkini dan terbaru yang dikirimkan langsung ke Inbox anda