Sejak pandemi menyelimuti dunia, termasuk Indonesia. Banyak cara dilakukan masing-masing orang agar tidak bosan di rumah saja di masa karantina. Ada yang heboh membuat video Tik-Tok, masak-masak. Ada juga tim rebahan yang menghabiskan waktu di rumah dengan bermain game online atau sekedar menonton video di Youtube.
Nah, kali ini penulis akan membahas 5 channel youtube yang kontennya adalah menceritakan kisah horor dari orang-orang yang sudah mengirimkan cerita horornya ke channel-channel youtube ini. Yuk, baca sampai selesai ya!
1.Prasodjo Muhammad
Channel ini mengusung konsep menceritakan beragam kisah horor dari narasumber yang langsung mengalaminya sendiri. Kisah horor yang banyak diceritakan di channel ini kebanyakan kisah horor selama pendakian gunung. Baik itu kisah baru, maupun kisah yang sudah menjadi urban legend.
2.Podcast Bagi Horror
Nah, kalau yang ini hampir mirip konsepnya dengan channel pertama. Hanya saja, di Podcast Bagi Horor ini koleksi cerita horornya lebih luas. Bukan hanya di ruang lingkup pendakian gunung saja.
3.Kembara Sunyi
Wah yang satu ini sih cocok banget buat kamu yang emang berani mendengarkan kisah horor yang dilengkapi dengan backsound musik Jawa. Channel ini menceritakan berbagai kisah horor yang memang sudah menjadi urband legend di daerah sekitaran Jawa Timur. Komplit logat jawa dari si pencerita yang semakin membuat kita seakan didongengin kisah horor.
4.Dongeng Tengah Malam
Siapa yang waktu kecil sering minta dibacakan cerita sebelum tidur? Nah, channel kisah horor ini punya ciri sendiri nih dibanding yang lain. Yaitu, kisah horor yang dibacakan di channel ini akan memberikan kamu sensasi seperti di dongengin paman sendiri lho. Yang menceritakan dengan logat jawa. Cara menceritakan kisah horornya benar-benar seakan bercerita kepada keponakan sendiri. Nonton satu dulu deh videonya!
5.Rizky Riplay
Terakhir dan yang nggak kalah seru horor nya, channel Rizky Riplay. Channel ini menceritakan tentang kisah horor tapi konsepnya animasi. Alih-alih ketakutan dengan kisahnya, kamu bisa jadi malah fokus menonton animasi yang disajikan. Terkadang channel ini juga menceritakan horor campur komedi,lho!
Nah, itu dia 5 channel yang mempunyai konten cerita horor mulai dari yang teseram sampai tersantai. Cocok menemani waktu makan siangmu, atau sebagai pengantar tidur.
Penulis suka banget channel nomor 2 dan 3. Kamu?