Drama Korea atau Drakor acapkali mempertontonkan berbagai daya tarik negeri ginseng tersebut, dari mulai keindahan kota, kafe-kafe unik, fesyen menawan, hingga makanan penggugah selera.
Salah satu yang ramai disorot para pecinta drama Korea yakni makanan. Setiapkali menonton drakor, rasanya jadi ingin ikut menikmati makanan identitas Korea, salah satunya ttekbokki.
Berangkat dari rasa penasaran, publik lantas mencoba makanan Korea. Bahkan beberapa mengaku cocok dan ketagihan. Tak pelak, kekinian banyak bisnis makanan yang menjual masakan khas Korea Selatan. Tak jarang beberapa makanannya pun diimpor langsung dari sana. Berikut beberapa makanan dalam drama Korea yang menjadi daftar teratas:
1. Tteokbokki
Tteokbokki berbahan olahan tepung beras, dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis. Tteok (tepung beras) yang dipakai berbentuk batang memanjang. Dahulu, makanan ini berasal dari masa Dinasti Joseon bernama ungjung tteokbokki, yang disajikan berbeda dibanding sekarang.
Ungjung tteokbokki berupa huintteok yang dimasak dengan kecap asin bersama daging sapi, bagogari, kecambah kacang hijau, peterseli, shiitake, wortel, dan bawang bombay. Rasanya jauh berbeda dari tteokbokki berbumbu cabai.
2. Ramyeon
Ramyeon adalah sajian mi kuah dengan bumbu, baik dalam bentuk instan atau basah. Ramyeon Korea umumnya bercita rasa gurih dan agak pedas. Beberapa merk dagang mi instan asal Korea sendiri sudah banyak diimpor ke Indonesia.
3. Korean Fried Chicken
Ayam goreng dengan bumbu Korea mampu menjadi candu tersendiri bagi penikmatnya. Sebab, cita rasanya cukup unik. Selain berbalut tepung, ayam goreng ini dilumuri bumbu khas Korea yang pedas dan manis. Cukup pas bagi lidah Indonesia
4. Korean BBQ
Ciri khas BBQ ialah daun segar perila atau selada yang menjadi pembungkus daging matang saat disantap. Rasa Korean BBQ begitu sehat, nikmat, dan segar dalam satu kesatuan. Saos berbeque yang menjadi cita rasa manis dan gurih pun menambah keunikan dalam rasa dan aroma daging barbeque.
5. Gimbap
Gimbab adalah nasi gulung populer khas Korea yang dapat diisi dengan sayuran, telur, daging, seafood. Gim artinya rumput laut kering (nori), Bap artinya nasi yang tanak.
Akhir-akhir ini orang lebih sering menyebutnya dengan Kimbap. Kimbap dikenal sebagai makanan yang dibawa sebagai bekal bepergian, bisa dinikmati saat sarapan, makan siang ataupun makan malam.
Tentu masih banyak menu menu makanan Korea lain yang mampu menggugah selera dan dan cocok di lidah oran Indonesia. Manakah yang membuat kalian mudah tergoda?